Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Statistik untuk Penilaian Berbagai Aset Properti Termasuk Migas bagi Karyawan KJPP di DKI Jakarta Prima, Andry; Rosyidan, Cahaya; Satiyawira, Bayu; Samsol, Samsol; Koesmawardani, Wildan Tri; Renanda, Raka Ilham
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 4 No 4 (2024): JAMSI - Juli 2024
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.1246

Abstract

Pelatihan statistik bagi karyawan KJPP di Jakarta Selatan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam penggunaan statistik, khususnya dalam penilaian properti migas. Pelatihan ini diikuti oleh 30 personel yang diukur keterampilan statistiknya melalui kuesioner sebelum dan sesudah pelatihan. Metode pelatihan berupa kuliah dan pendampingan dengan materi pelatihan mencakup teori dasar hingga aplikasi lanjutan statistik yang disajikan melalui presentasi dan studi kasus. Setelah dilakukan pendampingan, hasil analisis data menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan statistik peserta setelah pelatihan. Peserta yang awalnya tidak memahami konsep statistik dasar kini mampu menerapkannya dalam pekerjaan sehari-hari, terutama dalam penilaian properti migas. Pembahasan juga mengidentifikasi berbagai aspek pelatihan yang dianggap paling bermanfaat oleh peserta, seperti pendekatan praktis dan studi kasus relevan. Saran untuk perbaikan di masa mendatang mencakup perpanjangan durasi pelatihan dan pengulangan berkala untuk mempertahankan keterampilan yang telah diperoleh. Kesimpulan menunjukkan bahwa pelatihan ini sangat efektif dan lebih dari 90% peserta menyatakan bahwa pelatihan ini bermanfaat dalam meningkatkan kompetensi mereka. Pelatihan semacam ini direkomendasikan untuk dilaksanakan secara berkala guna terus meningkatkan kompetensi personel KJPP dalam penilaian properti, terutama dalam sektor migas.