Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PELATIHAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN SEDERHANA UMKM UNTUK PENGEMBANGAN USAHA RENGGINANG BAGUS HASBY DESA BUAH BERAK Ermanto, Nanang; Reza, Salsa Permata; Dery, Dery; Pujiati, Ani; Ayu, Maristiana
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ekonomi dan Bisnis Digital Vol. 1 No. 3 (2024): September
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jpmebd.v1i3.1226

Abstract

Laporan Keuangan adalah dokumen yang menyajikan informasi mengenai keuangan suatu entitas, termasuk aset, kewajiban, ekuitas, pendapatan, dan biaya dalam periode waktu tertentu. Laporan ini dibuat untuk mengetahui kondisi keuangan usaha atau perusahaan. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada pemilik UMKM dalam mencatat, menganalisis dan menyajikan informasi mengenai pencatatan laporan keuangan sederhana pada UMKM Rengginang Bagus Hasby. Pelatihan ini menggunakan metode pemaparan materi praktek, dan diskusi langsung dengan pemilik UMKM. Pelatihan ini menunjukan adanya masalah yang dihadapi pemilik UMKM terkait pencatatan keuangan. Menghadapi masalah tersebut kami berupaya melakukan kegiatan pelatihan mengenai pencatatan laporan keuangan sederhana. Pelatihan penyusunan laporan keuangan ini dilakukan untuk meningkatkan pemahaman terhadap informasi pembukuan mengenai cara mencatat, mengkoordinasikan dan menyusun laporan keuangan dan dapat membantu para pemilik UMKM dalam mengelola keuangan bisnis dengan lebih baik, sehingga dapat meningkatkan kinerja dan pendapatan UMKM.