Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XA Melalui Model Pembelajaran Snowball Throwing Pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila di SMAN 6 Madiun Maya Dwi Andini; Mahfud Fauzi
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Thrawing dengan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas yang didalamnya terdapat beberapa rangkaian siklus kegiatan pembelajaran. Sampel penelitian yang digunakan adalah peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun yang berjumlah 38 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes berupa tes tertulis. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 siklus, yaitu yang pertama pada pra Siklus, yang kedua pada sikuls I dan yang ketiga yaitu pada siklus ke II. Pada tahap pra siklus guru menggunakan metode ceramah dengan media PPT untuk pengambilan data awal. Untuk tahapan selanjutnya yaitu pada kegiatan siklus I dan siklus II guru menerapkan model pembelajaran Snowball Thrawing. Indikator keberhasilan penelitian ini dapat ditunjuan dengan hasil kenaikan nilai rata-rata kelas dan juga presentasi ketuntasan pada setiap tahap siklus kegiatan pembelajaran. Nilai rata-rata pada tahap pra siklus 69, untuk siklus I yaitu  76 dan untuk siklus II yaitu 83. Untuk presentase ketuntasan pada peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun juga mengalami peningkatan pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dengan presentase ketuntasan yaitu pada pra siklus 45%, pada siklus 1 yaitu 79% dan untuk siklus 2 yaitu 89%. Dari hasil penelitian, dapat ditarik kesimpulan bahwa model pembelajaran Snowball Thrawing dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun.