NURABADI, ANDI
STOK BINA GUNA MEDAN

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH GAYA MENGAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR BACKHAND GROUNDSTROKES TENNIS “STUDI EKSPERIMEN DI STOK BINAGUNA MEDAN” (2016) NURABADI, ANDI
Volume 4 no 1, Maret 2016 Vol 4 No 1 (2016): JURNAL ILMIAH STOK BINA GUNA MEDAN
Publisher : STOK BINA GUNA MEDAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya mengajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar backhandgroundstrokes dalam permainan Tennis. Di samping itu, penelitian juga bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap kedua gaya mengajar tersebut. Gaya mengajar dalam penelitian ini adalah gaya mengajar Inklusi dan gaya mengajar Periksa Diri, dan motivasi belajar yaitu motivasi belajar tinggi dan motivasi belajar rendah. Penelitian dilaksanakan di STOK Binaguna Medan tahun akademik 2015/2016 (Semester 6). Metode penelitian adalah eksperimen dengan rancangan treatment by level 2x2 dengan jumlah sampel sebanyak 52 orang. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) secara keseluruhan terdapat perbedaan antara gaya mengajar Inklusil dan gaya mengajar Periksa Diri terhadap hasil belajar backhand groundstrokes; (2) bagi mahasiswa yang memiliki motivasi belajar tinggi, pemberian gaya mengajar Inklusi memberikan pengaruh yang lebih baik dibandingkan dengan  gaya mengajar Periksa Diri terhadap hasil belajar backhand groundstrokes; (3) bagi mahasiswa yang memiliki motivasi belajar rendah, pemberian gaya mengajar Periksa Diri memberikan pengaruh yang lebih baik dibandingkan dengan gaya mengajar Inklusi terhadap hasil belajar backhand groundstrokes; dan (4) terdapat interaksi antara  gaya mengajar dengan motivasi belajar terhadap hasil  belajar backhand groundstrokes.
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MENGGIRING BOLA PADA PERMAINAN SEPAK BOLA MELALUI PENDEKATAN BERMAIN PADA SISWA SEKOLAH DASAR NURABADI, ANDI
Volume 3 no 2, September 2015 Vol 3 No 2 (2015): JURNAL ILMIAH STOK BINA GUNA MEDAN
Publisher : STOK BINA GUNA MEDAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar menggiring bola dengan menggunakan penerapan gaya mengajar Latihan pada siswa kelas V SDN 056022 Tanjung Pura tahun ajaran 2014/2015. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan  Juni  2015. Berdasarkan hasil belajar siswa pada siklus I setelah tes hasil belajar I dapat dilihat bahwa kemampuan awal siswa dalam melakukan teknik menggiring bola masih rendah. Dari 25 orang siswa terdapat 10 orang (40%) yang tidak  mencapai ketuntasan belajar, sedangkan 15 orang (60%) telah mencapai ketuntasan belajar. Dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa adalah 60,97. Sedangkan pada siklus II dapat dilihat bahwa kemampuan siswa dalam melakukan tes hasil belajar secara klasikal sudah meningkat. Dari 25 orang siswa terdapat  22 orang (88%) yang telah mencapai ketuntasan belajar, sedangkan 3 orang (12%) belum mencapai ketuntasan belajar. Dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa adalah 80,16. Berdasarkan hal itu maka dapat  ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran melalui Penerapan Pendekatan Bermain dapat meningkatkan hasil belajar menggiring bola pada siswa kelas VII SMP Swata Mulia Medan  tahun ajaran 2014/2015.