Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Evaluasi Sistem Penggajian pada CV Lisa Jaya Mandiri Jember Anggraini, Arum; Susbiyani, Arik; Fiel Afroh, Ibna Kamelia
International Journal of Social Science and Business Vol 2, No 4 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.254 KB) | DOI: 10.23887/ijssb.v2i4.16322

Abstract

Sumber Daya Manusia adalah salah satu aset terpenting perusahaan, dalam menjalankan tugas nya karyawan membutuhkan timbal balik jasa yang berupa gaji karyawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi sistem penggajian pada CV. Lisa Jaya Mandiri Jember, hal ini dilakukan dalam rangka mengidentifikasi dan memberikan rekomendasi atas permasalahan kesalahaan pada saat pemberian potongan karyawan dan kesalahan input data gaji CV. Lisa Jaya Mandiri Jember. Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berdasarkan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data yang diperoleh adalah dari jenis sumber data primer dan sekunder. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Sistem Penggajian masih belum memadai dan efektif, dimana masih kurangnya fungsi pengendalian yang ditandai dengan sering terjadinya  kesalahan pada saat pemberian potongan karyawan dan kesalahan input data gaji perusahaan. Sehingga dalam pelaporannya mengalami ketidak tepatan waktu dan harus dilakukan pengecekan ulang terhadap pencatatan data gaji karyawan. Sehingga, perlu adanya evaluasi dan perbaikan kembali terkait Sistem Penggajian.
Analisis Penyusunan Laporan Operasional0pada Badan Pengelola0Keuangan dan0Aset Daerah0Kabupaten Lumajang Dwi Lestari, Sri Ratna; Susbiyani, Arik; Syahfudrin Z, Ach
International Journal of Social Science and Business Vol 2, No 4 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (460.941 KB) | DOI: 10.23887/ijssb.v2i4.16333

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah penyusunan  Laporan  Operasional pada  Badan Pengelola  Keuangan dan  Aset  Daerah  Kabupaten Lumajang telah  sesuai dengan  PSAP No. 12 tentang  laporan Operasional.  Penelitian ini  bertujuan  untuk mengetahui  kesesuaian  penyusunan  Laporan  Operasional  pada  Badan  Pengelola  Keuangan  dan  Aset  Daerah  Kabupaten  Lumajang dengan  PSAP No. 12.  Hasil penelitian  ini diharapkan  dapat memberikan  masukan terutama  dibidang akuntansi  sektor publik  yang berhubungan  dengan Standar Akuntansi Pemerintahan  Berbasis  Akrual. Penelitian  ini dilakukan  pada Badan  Pengelola Keuangan  dan Aset  Daerah Kabupaten  Lumajang. Data  dalam penelitian  ini yaitu data  sekunder. Data  sekunder yaitu diperoleh  dari Badan  Pengelola Keuangan  dan Aset  Daerah Kabupaten  Lumajang berupa  Laporan Operasional  tahun anggaran  2016. Teknik  analisis data  yang digunakan  adalah metode  analisis deskriptif  (Deskriptive  Analisys  Method) yaitu  suatu metode  yang menggambarkan  terlebih dahulu  mengenai pencatatan,  pengakuan serta  pelaporan pendapatan  dan beban  pada Badan  Pengelola Keuangan  dan Aset  Daerah Kabupaten  Lumajang yang  kemudian disesuaikan  dengan PSAP  No. 12  tentang  Laporan Operasional.  Hasil  penelitian menunjukkan  bahwa penyusunan  Laporan Operasional  pada Badan  Pengelola Keuangan  dan Aset  Daerah Kabupaten  Lumajang telah  sesuai dengan  PSAP No.  12. Hal  ini dapat  dilihat dari  pencatatan, pengakuan  serta pelaporan  pendapatan dan  beban yang  telah sesuai  dengan PSAP  No. 12 tentang  Laporan Operasional
PERANAN LAPORAN BIAYA KUALITAS DALAM PERENCANAAN DAN PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK ( Studi Kasus Pada Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso) Fardana, Anugerah Riski; Susbiyani, Arik; Suwarno, Suwarno
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 2, No 1 (2017): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (542.13 KB) | DOI: 10.32528/ipteks.v2i1.562

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan biaya kualitas dan peranan laporan biaya kualitas dalam perencanaan dan pengendalian biaya kualitas produk pada Perusahaan Rokok Gagak Hitam. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan cara mengidentifikasikan biaya-biaya operasional kedalam biaya kualitas, mengklasifikasikan biaya kualitas, pengukuran biaya kualitas  tersembunyi, menyusun laporan biaya kualitas dan pengukuran analisis tren. Sedangkan analisis kualitatif dilakukan dengan menganalisis dampak dari laporan biaya kualitas dalam proses perencanaan dan pengendalian kualitas produk. Dari hasil laporan biaya kualitas diperoleh informasi bahwa biaya kualitas total besarnya berubah-ubah (cenderung menurun) terhadap prosentase dari penjualan. Hal tersebut menunjukkan bahwa Perusahaan Rokok Gagak Hitam sudah menaruh perhatian pada kualitas. Dalam usaha peningkatan kualitas, dari pada melakukan kesalahan atau melakukan pengerjaan ulang untuk memperbaiki kesalahan, lebih baik melakukan tindakan-tindakan pencegahan sehingga kualitas rendah dapat dihindari. Sehingga perusahaan dapat meningkatkan atau minimal mempertahankan loyalitas konsumen untuk terus meningkatkan pangsa pasar, yang keduanya akan meningkatkan total penjualan. Perusahaan dapat menjadikan kerusakan nol atau kualitas sempurna menjadi sasaran perusahaan, dan dapat menganalisis kesalahan dan mengambil tindakan untuk memperbaikinya.Kata Kunci: Laporan Keuangan, Biaya Kualitas, Perusahaan Rokok
Pengaruh Coorporate Social Responsibility, Leverage dan Size Terhadap Profitabilitas Sholikha, Imroatus; Susbiyani, Arik; Kamelia F.A, Ibna
International Journal of Social Science and Business Vol 3, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (547.997 KB) | DOI: 10.23887/ijssb.v3i3.21053

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh coorporate social responsibility, leverage dan size terhadap profitabilitas (Studi pada Perusahaan Food And Beverages yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018). Teknik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik pengambilan data dengan pertimbangan tertentu (purposive sampling). Perusahaan Food And Beverages yang secara konsisten terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan pengamatan dari tahun 2018-2019. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis regresi linier berganda. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji t, uji F dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CSR terhadap ROA menunjukkan pengaruh positif signifikan Ini membuktikan bahwa semakin besar CSR akan meningkatkan ROA. LEV terhadap ROA menunjukkan tidak berpengaruh signifikan. Ini membuktikan bahwa LEV yang tinggi maka ROA tidak akan mengalami perubahan SIZE terhadap ROA menunjukkan pengaruh yang positif dan signifikan. Ini membuktikan bahwa SIZE yang tinggi akanmeningkatkan ROA