Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan
Vol 6, No 1 (2016): jurnal Bidang Ilmu Kesehatan

HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK IBU DENGAN PENGETAHUAN TENTANG TANDA TANDA BAHAYA KEHAMILAN

Fitria Hajri (Universitas Respati Indonesia)
Yuna Trisuci Aprillia (Universitas Respati Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2016

Abstract

Data Poskesdes Cimacan pada tahun 2013 dari 415 orang ibu hamil yang berisiko tinggi kehamilan sebanyak 321 (77,5%%) dan tahun 2014 dari 403 orang ibu hamil yang berisiko tinggi kehamilan sebanyak 219 (54,4%). Hasil survey awal yang peneliti lakukan terhadap 12 orang ibu hamil didapat 8 (66,7%) orang ibu hamil yang kurang mengetahui tentang tanda bahaya kehamilan yang didapatkan data tersebut dari Poskesdes Cimacan Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur dan melakukan wawancara kepada ibu hamil tersebut. Desani penelitian cross sectional terhadap ibu hamil di Wilayah Kerja Poskesdes Cimacan Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur dengan jumlah sampel 55 orang ibu hamil diambil secara accidental. Pengumpulandata dengan wawancara langsung menggunakan kuesiner. Pengetahuan ibu tentang tanda-tanda bahaya kehamilan rendah masih tinggi sebesar 49,1%, pendidikan rendah 65,5%,Umur berisiko 40 %, bekerja 43,7%, dan paritas multipara 52,7%.Faktor-faktor yang berhubungan dengan pengetahuan ibu dalam mengenali tanda bahaya kehamilan didapatkan sebagai berikut : Faktor yang berhubungan dengan pengetahuan Ibu hamil tentang  tanda-tanda bahaya kehamilan adalah  4 faktor yaitu pendidikan,umur, pekerjaan, dan paritas dengan nilai p<0,05; Simpulan  faktor yang dominan adalah pendidikan rendah dengan risiko 54 kali lebih besar pengetahuannya rendah tentang tanda –tanda bahaya kehamilan dibandingkan yang pendidikan rendah, dan selanjutnya umur 21 - 34 Tahun  berisiko 12 kali lebih besar pengetahuannya tinggi tentang tanda-tanda bahaya kehamilan dibandingkan umur<21 dan >34 Tahun. Ibu yang bekerja berisiko 4 kali lebih mempunyai pengetahuan tinggi dibandingkan dengan ibu yang tidak bekerja.Paritas multipara mempunyai risiko 3,5 kali lipat lebih pengetahuan tinggi dibandingkan dengan yang primipara.  Kata Kunci : Pendidikan,Pengetahuan Ibu Hamil tentang tanda-tanda bahaya kehamilan. 

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan (JBIK) dengan E-ISSN :2622-948X diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Respati Indonesia, Jakarta, Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan ini terbit dua kali setiap tahun, yakni pada bulan Juni dan bulan Desember. ...