Publica : Jurnal Administrasi Pembangunan dan Kebijakan Publik
Vol 8, No 1 (2017): Jurnal Publica Vol 8 No 1

EFEKTIVITAS KOMUNIKASI PENYULUH PERTANIAN TANAMAN JAGUNG DI KECAMATAN SAWERIGADI KABUPATEN MUNA BARAT

La Ode Andi Rahmat Mulya (Unknown)
Dasmin Sidu (Unknown)
Sulsalman Moita (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis efektivitas komunikasi penyuluhan pertanian di dalam pertanian tanaman jagung di Kecamatan Sawerigadi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan strategi survei. Populasi penelitian adalah penyuluh pertanian dan petani jagung di Kecamatan Sawerigadi. Sampel penelitian sebanyak 59 orang yang diambil secara acak. Data dikumpulkan dengan kuesioner yang mengikuti konstruksi skala Likert dengan empat poin. Analisis data menggunakan statistik Uji korelasi Rank Spearman pada SPSS SPSS for Windows Versi 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi penyuluhan pertanian paling efektif dalam menumbuhkan pengetahuan (kognitif) kemudian mempengaruhi sikap (afektif) namun kurang efektif dalam mendorong kecenderungan bertindak (behavioral). Komunikasi penyuluhan di petani jagung Desa Marobea lebih efektif dibanding dengan kelompok petani jagung Desa Lakalamba. Semakin aktif petani maka akan semakin terdorong untuk menerapkan materi penyuluhan.  Kata-kata Kunci: Efektivitas komunikasi, Penyuluhan pertanian, Pengetahuan, Sikap.  

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

publika

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Publica memuat berbagai karya tulis ilmiah dari hasil penelitian dan kajian literatur para mahasiswa, dosen, peneliti dan pemerhati pada masalah-masalah yang berkaitan dengan Kebijakan Publik, Organisasi dan Manajemen, Administrasi Kepegawaian, Administrasi Keuangan, Komunikasi dan ...