Indonesian Journal of Strategic Management
Vol 2, No 1 (2019)

ANALISIS PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP KINERJA BANK (Studi Kasus pada Perbankan yang Terdaftar di BEI Tahun 2011-2015)

Munir Nur Komarudin (Universitas Kuningan)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2019

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Return On Asset (ROA); pengaruh Non Nerforming Loan (NPL) terhadap ROA; pengaruh Net Interest Margin (NIM) terhadap ROA; pengaruh biaya operasional pendapatan operasional (BOPO) terhadap ROA; pengaruh Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap ROA; pengaruh CAR, NPL, NIM, LDR, BOPO secara simultan terhadap ROA bank yang terdaftar di BEI tahun 2011-2015.Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif.  Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan perhitungan statistik regresi linier berganda. Selanjutnya, untuk mengetahui besarnya pengaruh CAR, NPL, NIM, BOPO dan LDR terhadap ROA menggunakan analisis koefisien determinasi, keberartian koefisien regresi linier berganda diketahui dengan menggunakan uji t. Kemudian untuk mengetahu pengaruh secara simultan menggunakan uji f.Hasil penelitian menunjukkan bahwa CAR tidak berpengaruh terhadap ROA. NPL tidak berpengaruh terhadap ROA. NIM berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap ROA. BOPO berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA. LDR tidak berpengaruh terhadap ROA. Secara simultan CAR, NPL, NIM, BOPO dan LDR berpengaruh secara signifikan terhadap ROA bank yang terdaftar di BEI tahun 2011-2015.  Kata kunci : ROA, CAR, NPL, NIM, BOPO, LDR ABSTRACT This study aims to determine the effect of Capital Adequacy Ratio (CAR) on Return On Assets (ROA); The effect of Non Nerforming Loan (NPL) on ROA; The effect of Net Interest Margin (NIM) on ROA; The effect of operational cost of operating income (BOPO) on ROA; The effect of Loan to Deposit Ratio (LDR) on ROA; The effect of CAR, NPL, NIM, LDR, BOPO simultaneously against the ROA of banks listed on the BEI 2011-2015.The research method used is descriptive method verifikatif. Data processing in this study using the calculation of multiple linear regression statistics. Furthermore, to know the effect of CAR, NPL, NIM, BOPO and LDR against ROA using coefficient of determination analysis, multi linier regression coefficient significance is known by using t test. Then to know the effect simultaneously using test f.The results showed that CAR had positive and insignificant effect on ROA. NPL has a negative and significant effect on ROA. NIM has a positive and insignificant effect on ROA. BOPO has a negative and significant effect on ROA. LDR has a positive and significant effect on ROA. Simultaneously CAR, NPL, NIM, BOPO and LDR have a significant effect on the ROA of banks listed in BEI 2011-2015. Keywords: ROA, CAR, NPL, NIM, BOPO, LDR 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ijsm

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

IJSM: Indonesian Journal of Strategic Management with p-ISSN 2614-5391 and e-ISSN 2614-2406 is a peer reviewed journal published in Indonesia by the Department of Management, Faculty of Economic and Business, the University of Kuningan (Prodi Manajemen FEB UNIKU). This Journal is published twice a ...