JTT (Jurnal Teknologi Terpadu)
Vol 7, No 1 (2019): JTT (Jurnal Teknologi Terpadu)

Evaluasi Penerapan Program Penghematan Air Bersih di Gedung Perkantoran (Studi Kasus Penghematan Air Bersih di Gedung Perkantoran PT TEPI)

Siska Ayu Kartika (Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknologi Industri Universitas Balikpapan)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2019

Abstract

Kebutuhan dan pemakaian air bersih terus meningkat setiap tahunnya, seiring dengan pertumbuhan penduduk, jumlah industri dan gedung-gedung perkantoran. PT TEPI sebagai salah satu perusahaan di Balikpapan, berpacu untuk turut serta melakukan upaya penghematan air demi masa depan yang lebih baik, sejalan dengan penerapan Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 diperusahaan tersebut. Tujuan dari penulisan paper ini adalah untuk melakukan identifikasi upaya-upaya dalam melaksanakan kegiatan penghematan air di gedung perkantoran dan mengevaluasi penerapan program penghematan penggunaan air bersih yang telah dilakukan. Metodologi penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data sekunder, melakukan survei dan obervasi lapangan, mengevaluasi penggunaan air bersih dengan menghitung berapa penghematan yang dapat dilakukan sebelum dan sesudah dilakukan beberapa perbaikan. Program penghematan air yang telah dilakukan diantaranya adalah komitmen dari manajemen puncak untuk mendukung secara penuh pada gerakan penghematan air, pembentukan tim komite hemat energi dan air, melakukan sosialisasi peningkatan kesadaran karyawan, deteksi kebocoran air, memperbaiki kran bocor dan meter air yang rusak, mengganti kran manual menjadi kran autostop, pemakaian dual flush toilet, dan sprinkler untuk menyiram tanaman. Melalui gerakan ini, PT TEPI telah melakukan penurunan pemakaian air sebesar 34,18% terhitung mulai dari tahun 2009- 2017, dan rata-rata pemakaian air perkapita adalah sebesar 312,44 L/orang/hari. 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jtt

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

JTT (Jurnal Teknologi Terpadu) dengan ISSN 2477-5177 (media online) dan 2338-6649 (media cetak), adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dibidang inovasi teknologi terapan dengan cakupan: Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Sipil, dan Teknik ...