Jurnal CARE
Vol 7, No 1 (2019)

PENGEMBANGAN KECERDASAN NATURALIS ANAK MELALUI METODE PROYEK BERBASIS SAINS DI TK TITIPAN ILAHI RENCO KELAYU JORONG

Rabihatun Adawiyah (FIP, Universitas Hamzanwadi)
Rohyana Fitriani (FIP, Universitas Hamzanwadi)
Mohammad Alwi Ashari (FIP, Universitas Hamzanwadi)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2019

Abstract

Abstrak  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keefektifan metode proyek berbasis sains dalam meningkatkan perkembangan kecerdasan naturalis anak di TK Titipan Ilahi Renco Kelayu Jorong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi Eksperimental Desain (eksperimen semu).  Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi. Instrument pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara dan lembar observasi. Analisis data yang digunakan untuk melihat efektifitas metode yang digunakan menggunakan Uji Prasyarat dan Uji-t. Ada dua uji prasyarat yang harus dilakukan yaitu uji normalitas dan uji homogenitas data dengan taraf signifikansi 0,05. Pre perlakuan dan post perlakuan diberikan untuk mengetahui kemampuan sebelum dan sesudah dilakukan pembelajaran. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil pre perlakuan dan post perlakuan pada kecerdasan naturalis anak kelompok B TK Titipan Ilahi Renco Kelayu Jorong, sehingga penggunaan metode pembelajaran proyek berbasis sains dikatakan efektif dalam mengembangkan kecerdasan naturalis anak.  Abstract  This study aims to determine the level of effectiveness of science-based project methods in improving the development of children's naturalist intelligence in PAUD entrusted by Divine Renco Kelayu Jorong. The method used in this research is quasi-experimental design (quasi-experiment). Data collection techniques are using interviews and observations. Data collection instruments use interview guidelines and observation sheets. Data analysis used to see the effectiveness of the method used uses pre requisite and ttest. There are two prerequisite tests that must be carried out before the research is carried out namely data normality test and data homogeneity test with a significance level of 0.05 pre-treatment and post-treatment is given to know the knowledge before and after learning. The conclusion of this study is that there is a significant difference between the results of pre-treatment and post-treatment on intelligence of the children of the group B TK Divine Titipan Renco Kelayu Jorong, so that the use of science-based project learning methods are said to be effective in developing a child’s naturalists.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPAUD

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL CARE is a scientific journal on Early Childhood Education that aims to communicate research results of professors, teachers, practitioners, and scientists in the field of early childhood education covering the fields of basic teaching in preschool, applied science and analytical-critical ...