Jurnal Matematika UNAND
Vol 6, No 2 (2017)

MODEL BLACK-SCHOLES OPSI CALL DAN OPSI PUT TIPE EROPA DENGAN DIVIDEN PADA KEADAAN CONSTANT MARKET

Elsa Wahyuni (Unknown)
Riri Lestari (Unknown)
Mahdhivan Syafwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2017

Abstract

Opsi tipe Eropa adalah suatu bentuk perjanjian berupa kontrak yang memberikan pemegang opsi suatu hak tetapi bukan suatu kewajiban untuk membeli atau menjual aset tertentu dengan harga tertentu pada waktu jatuh tempo. Opsi call memberikan hak kepada pemegang opsi untuk membeli saham pada waktu jatuh tempo. Sementara opsi put memberikan hak untuk menjual saham. Metode Black-Scholes merupakan salah satu metode untuk menentukan harga opsi. Asumsi yang digunakan pada model ini adalah adanya pembagian dividen. Dividen dibayarkan pada keadaan constant market. Harga saham yang berubah secara acak menurut waktu diasumsikan sebagai proses stokastik. Prediksi harga saham diasumsikan hanya dipengaruhi oleh harga saham saat ini dan tidak dipengaruhi oleh harga saham di masa lampau. Perhitungan harga opsi saham chevron corporation pada tanggal 16 November 2016 dengan mengaplikasikan model Black-Scholes. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pada keadaan constant market sebaiknya investor membeli opsi put di pasar saham dengan harga opsi yang lebih kecil dari harga opsi model Black-Scholes yaitu pada harga pelaksanaan 101, 102, 104, 105, 106, 107 dan 108, sedangkan untuk opsi call sebaiknya investor membeli opsi call di pasar saham untuk harga pelaksanaan 100 dan 101.Kata Kunci: Opsi tipe Eropa, Opsi call, Opsi put, Proses Stokastik, Dividen, Constant Market, Model Black-Scholes

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jmua

Publisher

Subject

Computer Science & IT Mathematics

Description

Fokus dan Lingkup dari Jurnal Matematika FMIPA Unand meliputi topik-topik dalam Matematika sebagai berikut : Analisis dan Geometri Aljabar Matematika Terapan Matematika Kombinatorika Statistika dan Teori ...