Jurnal Pengajaran Seni dan Budaya
Vol 4, No 1 (2019): Juli 2019

MAKNA SIMBOLIS GERAKAN TARI MONDOTAMBE STUDI KASUS SANGGAR ANA SEPU KABUPATEN KONAWE

Astin<br> La Aso<br> Irianto Ibrahim (uho)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pelaksanaan tari mondotambe dan meganalisis makna simbolis gerakan dan nilai-nilai yang terkandung pada tari mondotambe pada suku Tolaki. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data meliputi tiga alur kegiatan yaitu reduksi data, display data dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) proses pelaksanaan tari mondotambe terdiri dari persiapan dan pelaksanaan. Persiapan sebelum menari adalah pemilihan materi tari, latihan menari, music, busana, aksesoris, dan tata rias. Sedangkan pelaksanaan tari mondotambe yaitu dimulailah dengan performance atau penampilan penari. (2) Makna simbolis gerakan tari mondotambe pada suku Tolaki terdiri dari: (a) makna kelengkapan peralatan tari mondotambe meliputi makna busana atau kostum, aksesoris, properti dan tata rias, dan (b) makna simbolis gerakan tari mondotambe yakni gerakan megili atau berputar empat arah, gerakan mesomba atau menyembah, gerakan melepa atau duduk di atas tumit ke dua kaki, gerakan mombehawuako o bunga atau menaburkan bunga  dan gerakan meda’a  atau jinjit ke depan. (3) Nilai-nilai yang terkandung pada tari mondotambe terdiri dari nilai religius, nilai sosial, nilai estetika, dan nilai budaya.Keyword: Gerakan; Mondotambe; Simbolis;

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPSB

Publisher

Subject

Arts Humanities Education

Description

Selamat datang di Jurnal Pembelajaran Seni dan Budaya (JPSB), jurnal elektronik yang diterbitkan Program studi Pendidikan Seni, Pascasarjana Universitas Halu Oleo Kendari. Jurnal Pembelajaran Seni dan Budaya (JPSB), adalah media untuk diskusi ilmiah, deskripsi, dan riset mengenai pendidikan seni dan ...