Jiko (Jurnal Informatika dan komputer)
Vol 1, No 1 (2018)

PENDATAAN KOPERASI PADA DINAS KOPERASI DAN UKM KOTA TERNATE BERBASIS WEB

Rosihan Rosihan (Teknik Informatika Universitas Khairun)
Salkin Lutfi (Teknik Informatika Universitas Khairun)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2019

Abstract

Kebutuhan akan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sangat penting dalam meningkatkan kinerja dari sebuah instansi, seperti halnya di Dinas Koperasi dan UKM Kota Ternate. Pengolahan data koperasi yang masih dilakukan secara manual mengakibatkan data bisa hilang atau rusak. Kerugian lain adalah membutuhkan waktu yang lebih lama baik dalam menyimpan dan mencari kembali data koperasi, belum lagi membutuhkan ruang yang lebih besar. Pengaksesan data juga sangat terbatas karena hanya bisa dilakukan dari kantor saja. Dengan memanfaatkan sebuah konsep sistem informasi berbasis web permasalahan di atas dapat teratasi. Data koperasi jadi lebih aman, cepat dalam menyimpan dan mengakses kembali serta membutuhkan media yang kecil saja yakni harddisk dibandingkan dengan lemari. Pemanfaatan pemrograman web membuat sistem pendataan koperasi dapat diakses di mana dan kapan saja.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jiko

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jiko (Jurnal Informatika dan Komputer) Ternate adalah jurnal ilmiah diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Khairun sebagai wadah untuk publikasi atau menyebarluaskan hasil - hasil penelitian dan kajian analisis yang berkaitan dengan bidang Informatika, Ilmu Komputer, Teknologi ...