Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis
Vol 6 No 2 (2015)

Pengaruh Stress Kerja Terhadap Prouduktivitas Kerja dengan Emotional Quetient Sebagai Variabel Moderating

., Sehani (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2015

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh stres kerja terhadap produktivitas kerja dengan emotional quotient sebagai variable moderating pada dosen Perguruan Tinggi Agama Islam di Kota Pekanbaru. Permasalahan yang dikemukakan adalah apakah stres kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja dan apakah emotional quotient berpengaruh signifikan terhadap hubungan antara stres kerja dengan produktivitas kerja dosen Perguruan Tinggi Agama Islam di Kota Pekanbaru. Populasi penelitian adalah dosen Perguruan Tinggi Agama Islam di Kota Pekanbaru. Variabel dalam penelitian adalah stres kerja, produktivitas kerja dan emotional quotient. Metode pengolahan data yang digunakan adalah regresi linier berganda dan regresi moderate. Hasil penelitian menunjukkan bahwa stres kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja dosen Perguruan Tinggi Agama Islam di Kota Pekanbaru. Kemudian berdasarkan hasil penelitian diketahui juga bahwa emotional quotient berpengaruh siginifikan terhadap hubungan antara stres kerja dengan produktivitas kerja dosen di Perguruan Tinggi Agama Islam di Kota Pekanbaru. Jadi dapat dikatakan bahwa emotional quotient bisa menjadi variable moderating antara variabel stres kerja dan produktivitas kerja.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jikb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November berisi artikel tulisan ilmiah dalam bentuk hasil-hasil penelitian dan non penelitian, kajian analitis, aplikasi teori dan review tentang masalah-masalah bisnis, sistem informasi, dan komputer akuntansi baik di lembaga eksekutif, ...