Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis
Vol 7 No 1 (2016)

Perancangan Sistem Informasi Pengolahan Data Karyawan pada PT. Smart Research Institute Libo - Kandis

., Widiyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2016

Abstract

Untuk memudahkan pengolahan data karyawan,  dan memberikan informasi karyawan PT. SMARTRI dibutuhkan suatu perangkat lunak yang dapat mengolah data karyawan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka perlu dilakukan analisis sehingga dapat diperoleh hasil dengan ditemukannya kebutuhan-kebutuhan yang diperlukan untuk perangkat lunak yang dibangun. Analisis dilakukan dengan cara menganalisis kebutuhan, pengguna dan fasilitas yang dibutuhkan oleh perangkat lunak yang dibangun benar-benar bermanfaat. Berdasarkan hasil analisis permasalahan yang telah dilakukan sebelumnya, maka dapat dirancang suatu perangkat lunak dengan melakukan analisis data. Dalam merancang suatu sistem informasi pengolahan data secara komputerisasi yang dikembangkan dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan menggunakan aplikasi pengolah database MySQL. Hasil akhir dari perancangan sistem informasi ini diharapkan akan membantu personalia dalam pencarian dan penyajian data secara lebih efektif dan efisien.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jikb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November berisi artikel tulisan ilmiah dalam bentuk hasil-hasil penelitian dan non penelitian, kajian analitis, aplikasi teori dan review tentang masalah-masalah bisnis, sistem informasi, dan komputer akuntansi baik di lembaga eksekutif, ...