Value: Jurnal Manajemen dan Akuntansi
Vol 9 No 2 (2014): Edisi : Juli - Desember 2014

FAKTOR LIMA BESAR KEPRIBADIAN DAN EMOSI KERJA PADA PENINGKATAN KINERJA PEGAWAI POS SAR (SEARCH AND RESCUE) CIREBON – KANTOR SAR BANDUNG

Badawi Badawi (Unknown)
Syarief Prabowo (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2018

Abstract

Kinerja tim yang baik dan teliti dalam melakukan kegiatan operasi SAR adalah modal utama yang harus dipenuhi, dengan kepribadian yang baik adalah merupakan salah satu efektivitas hubungan-hubungan yang dapat dilakukan untuk menjaga bahkan mempererat soliditas Tim, karena efek pisikologis yang ditimbulkan oleh berbagai persepsi dalam kepribadian seseorang dan tingkat emosi anggota Tim. Tujuan yang ingin dicapai di dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor kepribadian terhadap emosi kerja dan emosi kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor SAR (Search And Rescue) Bandung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Hasil kesimpulan penelitian ini yaitu variabel extraversi sebesar 3,894. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (3,894 > 1.670), sehingga secara parsial variabel extraversi mempunyai pengaruh terhadap emosi kerja pegawai, variabel mampu bersepakat sebesar 4,207. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (4,207 > 1.670), sehingga secara parsial variabel mampu bersepakat mempunyai pengaruh terhadap emosi kerja pegawai, variabel mendengarkan kata hati sebesar 6.025. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (6.025> 1.670), sehingga secara parsial variabel mendengarkan kata hati mempunyai pengaruh terhadap emosi kerja pegawai, variabel kemantapan emosional sebesar 5.123. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (5.123 > 1.670), sehingga secara parsial variabel kemantapan emosional mempunyai pengaruh terhadap emosi kerja pegawai, variabel keterbukaan terhadap pengalaman sebesar 3.176. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (3.176 > 1.670), sehingga secara parsial variabel keterbukaan terhadap pengalaman mempunyai pengaruh terhadap emosi kerja pegawai, variabel emosi kerja sebesar 6.010. Jadi nilai thitung variabel adalah lebih besar dari ttabel (6.010 > 1.670), sehingga secara parsial variabel emosi kerja mempunyai pengaruh terhadap kinerja pegawai. Kata Kunci : Kepribadian, Emosi Kerja, Kinerja

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

VL

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Value: Jurnal Manajemen dan Akuntansi Jurnal ini berisi tentang penelitian di ranah manajemen, sumber daya manusia, bisnis, marketing, dan ...