J-Kesmas: Jurnal Kesehatan Masyarakat (Indonesian Journal of Public Health)
Vol 5, No 2 (2018): October 2018

Faktor-Faktor Yang Memepengaruhi Etika Perawat Dalam Memberikan Pelayanan Kepada Pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien Meulaboh Kabupaten Aceh Barat

Ishalyadi Ishalyadi (Universitas Teuku Umar)
Yulizar Yulizar (Universitas Teuku Umar)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2018

Abstract

Rumah Sakit Umum yang berada di Kabupaten Aceh Barat yaitu Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien sebagaiRumah Sakit rujukan tidak luputdari keluhan dan kritikan  masyarakat terhadap pelayanan para perawat terutama di RuangRawatInappenyakit dalam  yang umumnya ditempati oleh masyarakat yang pendapatan menengah kebawah. Masih banyak perawat yang merasa enggan memberi pelayanan yang prima terhadap pasien dengan pendapatan yang rendah.Perbedaan–perbedaan inilah yang membuat ketidakpuasan pasien terhadap etikaperawat dalammemberikanpelayanan kepada klien dan masyarakat.Penelitian ini dilakukukan dengan maksud untuk mengetahui apakah ada hubungan antara karakteristik individu, komunikasi perawat, kepuasan perawat dengan etika perawat dalam memberikan pelayanan kepada pasien di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien Meulaboh Kabupaten Aceh Barat tahun 2013. Jenis penelitian adalah bersifat Analitik dengan pendekatan Cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang berkerja diruang rawat inap yang berjumlah 112 orang dan yang menjadi sampel terdiri atas 52 orang dengan memakai metode quota sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dengan metode angket, wawancara dan observasi.Berdasarkan hasil penelitian dari 52 tenaga perawat masa kerja yang sudah lama 51,9 % P value 0,140.Tingkat pendidikan yang tinggi 886,5%  dengan nilai p value 0,495. komunikasi perwat yang baik 96,2% dengan nilai p value 0,813. Perawat yang puas terhadap pekerjaanyanya 71,2%  dengan nilai p  value 0,003. Hasil analisis statistik untuk variabel karakteristik individu (umur, lama berkerja, tingkat pendidikan), komunikasi perawat tidak ada hubungan dengan etika perawat. Sedangkan untuk variabel kepuasan perawat memiliki hubungan dengan etik perawat. Di harapkan kepada pihak Rumah Sakit agar meningkatkan kepuasan perawat dan memperbaiki fasilitas penunjang agar setiap pasien yang berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien Meulaboh Kabupaten Aceh Barat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkesmas

Publisher

Subject

Public Health

Description

J-Kemas is a biannual scientific journal focused on issues related to public health, such as (but not limited to) health services and policy, environment and sanitation, social environment and behavior, epidemiology and biostatistics, public health practices, occupational health, child and ...