Menara Ilmu
Vol 12, No 12 (2018): Vol. XII No. 12 Oktober 2018

Hubungan Pengetahuan Orang Tua Tentang Penggunaan Gadget Pada Anak Usia 2-5 Tahun Terhadap Dampak Penggunaan Gadget Di Wilayah Kerja Puskesmas Berseri Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan Tahun 2018

Farizal, Ekry Binti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2018

Abstract

Penggunaan gadget di kalangan anak usia 2-5 tahun semakin memprihatinkan dan tentu memiliki banyak dampak negatif terhadap anak. Terlihat jelas anak-anak lebih cepat beradaptasi dengan teknologi yang ada sehingga anak-anak sering terlena dengan kecanggihan gadget dengan fitur yang tersedia. Untuk mengetahui hubungan pengetahuan orang tua tentang penggunaan gadget pada anak usia 2-5 tahun terhadap dampak penggunaan gadget di wilayah kerja Puskesmas Berseri Pangkalan Kerinci. Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Berseri Pangkalan Kerinci dengan populasi penelitian sebanyak 12817 anak dan menggunakan teknik Purposive Sampling dengan menggunakan analisa data univariat dan bivariat. Berdasarkan uji Chi Square yaitu Pvalue 0,03 < 0,05 sehingga didapatkan adanya hubungan bermakna antara hubungan pengetahuan orang tua tentang penggunaan gadget pada anak usia 2-5 tahun terhadap dampak penggunaan gadget di wilayah kerja Puskesmas Berseri Pangkalan Kerinci. Pengetahuan orang tua berhubungan dengan dampak penggunaan gadget pada anak usia 2-5 tahun di wilayah kerja Puskesmas Berseri Pangkalan Kerinci.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...