JAST : Jurnal Aplikasi Sains dan Teknologi
Vol 2, No 2 (2018): EDISI DESEMBER 2018

Asap Cair dan Biochar hasil Proses Pyrolisis Sekam Padi dan Biomassa lainnya sebagai Income Generating Unit di Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Taufik Iskandar (Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang)
Ayu Chandra Kartika Fitri (Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2018

Abstract

Proses Pyrolisis biomasa menghasilkan Asap cair dan Biochar. Hasil analisa terhadap proses produksi Asap Cair dan Biochar melalui Proses Pyrolisis memiliki profitabilitas yang tinggi sehingga usaha ini mempunyai prospek yang menjanjikan dan pasar sangat terbuka lebar. Asap Cair yang telah ada dipasar, diproduksi dari bahan baku tempurung kelapa dengan penggunaan terbanyak untuk koagulan karet dan sedikit sekali untuk keperluan pangan. Sedang produk Biochar belum terdapat satupun perusahaan di Indonesia yang secara spesifik menjualnya atau memasarkannya. Tujuan yang ingin dicapai adalah memproduksi Asap Cair dan Biochar menggunakan teknologi pyrolisis dengan bahan baku utama Sekam Padi dan bahan baku pengganti berupa tongkol jagung, jerami padi, jerami jagung, limbah bambu, gergajian kayu dan limbah biomassa lainnya. Methode yang akan dipakai meliputi Produk Asap Cair yang dihasilkan dibagi dalam 3 (tiga) grade yang disesuaikan dengan karakteristik dan sifat-sifat fungsional dari senyawa penyusunnya. Keunggulan yang dikembangkan adalah tidak memilih Asap Cair sebagai koagulan karet tetapi sebagai pengawet makanan dan insektisida. Sedang Biochar dijual langsung sebagai bahan perbaikan tanah pertanian terdegradasi dan untuk energi alternatif dalam bentuk bio-bricket.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jast

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Environmental Science Other

Description

Paper topics that can be published in JAST are as follows: 1. Small and Medium Enterprises (UKM) or community economic empowerment 2. Application of Bioenergy Technology 3. Environmental Management; 4. Natural Resource Processing 5. Workshop and Training for the community JAST is published ...