Sosiohumanitas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial dan Humaniora
Vol 17 No 2: Agustus 2015

Perencanaan Strategi Usaha Industri Kecil Pengolahan Susu CV. X di Lembang

Agus Suhendar (Fakultas Teknik, Universitas Langlangbuana)
Nia Widjajani (Fakultas Teknik, Universitas Langlangbuana)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2015

Abstract

Pertumbuhan industri pengolahan susu di Kecamatan Lembang dan sekitarnya cukup pesat yang mengakibatkan persaingan antar perusahaan yang ketat. Pada tahun 2000 hanya ada 2 IKM (Industri Kecil Menengah) produk susu sapi, tetapi saat ini setidaknya ada 32 IKM yang mengolah produk susu sapi di Lembang. Hal ini juga berdampak pada salah satu perusahaan pengolahan susu sapi ini tersebut, yaitu CV. X. Dalam tiga tahun terakhir CV. X mengalami penurunan volume penjualan yang cukup signifikan. Apabila kondisi ini dibiarkan maka dapat mengancam kelangsungan hidup perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk merencanakan suatu strategi agar perusahaan dapat survive, tumbuh, dan mendapatkan keunggulan kompetitif di masa yang akan datang. Dalam penyusunan strategi ini metode yang digunakan adalah metode BCG dan Analisis SWOT. Metode BCG digunakan untuk menyusun perencanaan strategi portofolio produk berdasarkan pertumbuhan dan pangsa pasar. Berdasarkan BCG diputuskan produk-produk yang layak dipertahankan dan/atau dikembangkan serta produk-produk yang tidak layak lagi diproduksi. Untuk produk-produk yang masih dipertahankan kemudian dirancang strateginya dengan menggunakan analisis SWOT.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

sosiohumanitas

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Sosiohumanitas Journal aims to provide scientific information on the results of research, which is focused on the professional practice of education, development of children education and case studies. It's key mission is to keep professionals, students, and researchers informed about recent issues ...