Jurnal Ilmu Kesehatan Duta Gama Klaten
Vol 8 No 2 (2016): JURNAL ILMU KESEHATAN STIKES DUTA GAMA KLATEN

PENGARUH BENTUK LUKA PERINEUM TERHADAP SKALA NYERI LUKA PERINEUM IBU NIFAS DI KLATEN

KLATEN, STIKES DUTAGAMA (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2016

Abstract

Luka perineum pada ibu nifas ada yang disebabkan karena tindakan episiotomi, ada juga yang disebabkan karena ruptur secara alami, sehingga luka perineum dibedakan menjadi dua bentuk yaitu luka perineum ruptur dan episiotomi. Luka perineum kebanyakan akan menimbulkan nyeri.  Nyeri luka perineum yang dirasakan ibu nifas akan berbeda beda, tergantung dari ambang nyeri ibu, yaitu berdasarkan kemapuan ibu beradaptasi dengan nyeri. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh bentuk luka perineum terhadap skala nyeri luka perineum ibu nifas di Klaten. Jenis penelitian ini adalah analitik dan metode analisis data yang digunakan adalah Uji Paired-samples T-test. Sampel dalam penelitian ini yaitu ibu nifas yang mengalami luka perineum tapi yang tidak mengalami komplikasi sejumlah 91 orang.  Hasil penelitian ini menunjukkan bentuk luka perineum sebagian besar responden adalah ruptur sebanyak 79 orang (86.6 %); skala nyeri luka perineum sebagian besar responden adalah nyeri ringan sejumlah 40 orang (44 %).  Berdasarkan hasil uji statistik p value = 0.001, p < 0.05 sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara bentuk luka perineum dengan skala nyeri luka perineum ibu nifas.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

e-journal

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal of Health Science Duta Gama (JlKes) is a journal that publishes research results, scientific reviews and other information in the field of Health Science, Technology and Arts (IPTekS), especially public health, nursing and midwifery. The editor has the right to make edits, revises and ...