Jurnal Sosial Humaniora Sigli
Vol 2, No 1 (2019): Juni 2019

PENERAPAN METODE QUESTION STUDENT HAVE DALAM UPAYA PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN KONSEP VIRUS DI MAN 4 PIDIE

Erlina Erlina (MAN 4 Pidie)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research), yaitu penelitian yang dilakukan pada sebuah kelas untuk mengetahui akibat tindakan yang diterapkan pada suatu subjek penelitian di kelas tersebut. Pada awal penelitian tindakan menjadi salah satu model penelitian yang dilakukan pada bidang pekerjaan tertentu dimana peneliti melakukan pekerjaannya, baik dibidang pendidikan, kesehatan, maupun pengelola sumber daya manusia. Salah satu contoh pekerjaan utama dalam bidang pendidikan adalah mengajar di kelas. Dengan demikian yang menjadi subjek penelitian adalah situasi di kelas, individu siswa, atau di sekolah. Dengan subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPA 2 MAN 4 Pidie yang berjumlah 26 siswa. Pembatasan ruang lingkup ini bertujuan untuk memudahkan peneliti dalam mengumpulkan dan mengelola informasi dikarenakan ruang lingkupnya tidak terlalu luas, di samping itu dengan pembatasan subjek peneliti pada satu kelas, akan menghemat waktu yang peneliti gunakan. Berdasarkan hasil pegolahan data terlihat bahwa kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran berada pada kategori sangat baik sesuai dengan perolehan nilai 3,80. Hal ini karena guru yang merupakan peneliti sudah mempersiapkan perangkat pembalajaran question student have secara cermat. Kemampuan guru melakukan perbaikan-perbaikan melalui refleksi setelah pertemuan pembelajaran berlangsung merupakan faktor penting agar dapat lebih baik pada pertemuan berikutnya. Respon yang diberikan siswa terhadap pembelajaran materi virus dengan menggunakan metode pembelajaran question student have sangat baik. Hal ini sesuai dengan hasil angket dengan nilai 83,33 % yang menyatakan bahwa senang terhadap kegiatan pembelajaran tersebut. Rasa sengang siswa terhadap pembelajaran menunjukkan bahwa pembelajaran ini menimbulkan rasa puas bagi siswa. Rasa senang siswa juga disebabkan oleh untuk bekerja sama dalam kelomok dalam menyelesaikan tugas pada LKS dengan persentase 15 % pada setiap RPP. Kata Kunci : Question Student Have, Pembelajaran Konsep Virus.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JSH

Publisher

Subject

Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Sosial dan Humaniora Sigli, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Pendidikan, keguruan, hukum, administrasi negara dan ilmu Sosial lainnya diterbitkan secara berkala 6 bulanan. JSH diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jabal Ghafur dengan ...