Bionatural: Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi
Vol 4, No 2 (2017): BIOnatural : Jurnal ilmiah pendidikan Biologi

ANALISIS KESESUAIAN MATERI INSTRUMEN EVALUASI DENGAN INDIKATOR PADA RPP MATERI PLANTAE DAN SISTEM EKSKRESI DI SMA KOTA BANDUNG

Sepita Ferazona (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2018

Abstract

Abstrak: Instrumen evaluasi dalam mengukur kemapuan siswa harus sesuai dengan kompetensi dasar, agar kompetensi yang diharapkan bisa tercapai. Penelitian ini dilihat dari aspek kesesuaian materi instrumen evaluasi dengan indikator pada RPP, kesesuaian materi instrumen evaluasi dengan materi yang terkandung dalam kompetensi dasar dan kesesuaian materi intrumen evaluasi dengan materi yang disampaikan guru selama proses pembelajaran di kelas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Subjek penelitian adalah sepuluh orang guru biologi dari tujuh SMA N di kota Bandung sebagai sampel, setiap sekolah mewakili tiga cluster.Pemilihan sampel penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik stratified sampling, yaitu dengan memilih sekolah dengan katagori tinggi, sedang dan rendah.KD yang dianalisis materi Sistem Ekskresi kelas XI. Data diperoleh dengan cara observasi, studi dokumentasi dan angket. Kesesuaian materi instrumen evaluasi dengan indikator pada RPP pada materi Sistem ekskresi 82,38%. Kata kunci: Kompetensi Dasar, Instrumen Evaluasi, Hasil Belajar.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

bio

Publisher

Subject

Education

Description

Bionatural : jurnal ilmiah pendidikan Biologi publishes peer-reviewed research of special importance and broad interest in any area of biology education by research and or result of conceptual studies. ...