EKUIVALEN - Pendidikan Matematika
Vol 20, No 3 (2016): EKUIVALEN

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW MELALUI PENDIRIAN STAN KECIL

Rozaq, Abdul (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode kooperatif tipe jigsaw melalui pendirian stan kecil terhadap aktivitas dan prestasi belajar matematika siswa dibandingkan metode konvensional. Metode dalam penelitian menggunakan metode eksperimental semu. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIIA dan VII B semester 2 SMP Negeri 19 Purworejo. Setiap kelasnya berjumlah 32 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Berdasarkan hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen memiliki rata-rata sebesar 74,8125 dan kelas kontrol sebesar 64,21875 dalam pengukuran aktivitas belajar menggunakan angket. Begitu juga ketika aktivitas belajar diukur menggunakan lembar observasi, kelas eksperimen memiliki rata-rata sebesar 90 dan kelas kontrol sebesar 78. Pada prestasi belajar, kelas eksperimen memiliki rata-rata sebesar 69,4 dan kelas kontrol sebesar 64,5. Kesimpulan penelitian adalah bahwa metode pembelajaran kooperatif jigsaw melalui pendirian stan kecil lebih baik dibandingkan metode pembelajaran konvensional terhadap aktivitas dan prestasi belajar.   Kata kunci: Jigsaw, stan, aktivitas, prestasi

Copyrights © 2016