ADITYA - Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa
Vol 4, No 1 (2014): ADITYA

PRINSIP KESOPANAN DAN PRINSIP KERJASAMA PADA NOVEL SUMINAR KARYA TIWIEK SA

Yuni Purwaningsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2014

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah prinsip kesopanan dan prinsip kerjasama yang terdapat pada novel Suminar karya Tiwiek SA.. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa percakapan yang dituturkan oleh para tokoh yang ada pada novel Suminar karya Tiwiek SA.  Instrumen yang digunakan yaitu Human instrument (peneliti sendiri) dengan menggunakan buku, kartu data dan media pendukung lainnya. Analisis data menggunakan analisis konten yang diuraikan secara pragmatik yang lebih menekankan pada tuturan yang mengandung prinsip kesopanan dan  prinsip kerjasama, hasil analisis berupa uraian kata-kata dalam bentuk tabel. Data disajikan dalam bentuk tabel sebanyak sepuluh tabel yang diambil dari pembahasan yang berupa uraian kata-kata. Data tersebut selanjutnya diterjemahkan dan dianalisis, sehingga diperoleh hasil yaitu; prinsip kesopanan terdapat maksim kebijaksanaan 14 indikator, maksim penghargaan/ penerimaan 6 indikator, maksim kemurahan hati / kedermawanan 8 indikator, maksim kerendahan hati / kesederhanaan 10 indikator, maksim kecocokan / permufakatan 7 indikator, dan maksim kesimpatian 6 indikator. Sedangkan prinsip kerjasama terdapat maksim kuantitas 14 indikator, maksim kualitas 12 indikator, maksim relevansi 7 indikator, dan maksim pelaksanaan 5 indikator.   Kata kunci : prinsip kesopanan, prinsip kerjasama, novel seminar  

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

aditya

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal ADITYA adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa FKIP Universitas Muhammadiyah Purworejo sebagai media publikasi hasil karya ilmiah. Terbit dua kali setahun tiap bulan November dan Mei. Redaksi menerima artikel dari kalangan mahasiswa, budayawan, ...