Jurnal Paradigma Ekonomika
No. April (2011): Jurnal Paradigma Ekonomika

ANALISIS KOMPARATIF KEMITRAAN CONTRACT FARMING DAN NONCONTRACT FARMING PADA AGRIBISNIS HORTIKULTURA

Erfit erfit (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat suatu komparatif antara kemitraan contract farming dengan noncontract farming dengan mengambil kasus pada agribisnis hortikultura (sayuran). Penelitian ini menggunakan metode multy case study yang menggabungkan studi kasus dan survei. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dilihat dari jalannya kemitraan, terlihat dari bentuk hubungan kemitraan pada contract farming meliputi bidang permodalan, pemasaran dan bantuan teknologi, sementara pada noncontract farming hanya dalam bentuk pemasaran semata. Dari sisi bentuk aturan maka contract farming bersifat formal dan tertulis, sementra noncontract farming informal dan tidak tertulis. Kemudian dari berbagai uraian aspek dasar kemitraan terlihat kemitraan noncontract farming lebih menguntungkan terutama dilihat dari sisi peningkatan pendapatan. Dari sisi kesetaraan noncontract farming relatif lebih mengarah kepada adanya kesetaraan posisi bagi kedua belah pihak yang menjalankan kemitraan.    Dari sisi legalitas walaupun kemitraan noncontract farming  hanyalah kemitraan yang bersifat informal dimana aturan-aturan yang digunakan bersifat tidak tetulis bukan kontrak/SPK yang hanya didasarkan kepada rasa saling percaya bagi kedua belah pihak yang bermitra tetapi pada dasarnya aturan-aturan tersebut lebih dapat mengikat kedua belah yang bermitra.  Dari sisi pemberdayaan terhadap petani, walaupun dengan kemitraan noncontract farming relatif memperlihat kurangnya upaya-upaya terutama oleh pedagang pengumpul sebagai mitra yang mengarah kepada pemberdayaan petani namun demikian dengan kemitraan noncontract farming  secara umum  lebih dapat menjadikan petani untuk mandiri tidak menimbulkan ketergantungan karena petani dapat memutuskan berbagai hal yang  berkaitan dengan usaha tani yang dijalankannya. Kata kunci: kemitraan contract farming, noncontract farming dan agribisnis hortikultura

Copyrights © 2011