PROSIDING SEMINAR NASIONAL
2017: Prosiding Seminar Nasional Pendidikan, Sains dan Teknologi

PEMBUATAN MONITORING KECEPATAN ANGIN DAN ARAH ANGIN MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ARDUINO

Suwarti Suwarti (Unknown)
Mulyono Mulyono (Unknown)
Budhi Prasetiyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Oct 2017

Abstract

Angin adalah gerak udara yang sejajar dengan permukaan bumi, dimana angin memilki arah dan kecepatan. Tujuan dari alat ini untuk memonitoring kecepatan dan arah angin menggunakan mikrokontroler arduino nano. Jenis anemometer yaitu anemometer mangkok 3 cup dengan sensor optocoupler dan sensor medan magnet. Pengambilan data menggunakan 3 kipas angin, jarak dan posisi tidak diatur karena diasumsikan angin pada ruang terbuka. Data yang diproses mikrokonroler arduino nano dan hasil pengukurannya berupa grafik kecepatan angin, grafik arah angin dan diagram windrose (diagram potensi kecepatan dan arah angin) yang ditampilkan melalui laptop. Alat monitoring kecepatan angin dan arah angin  menghasilkan kecepatan sebesar 0 m/s – 5,98 m/s, dan menghasilkan arah angin dari 0o – 360o. Dilakukan pengukuran  perbandingan dengan anemometer digital. Didapatkan nilai selisih pembacaan pengukuran rata-rata pada alat ukur kecepatan sebesar 3,5%.Kata kunci : Anemometer,vane, Arduino Nano, Windrose

Copyrights © 2017