CIVED (Journal of Civil Engineering and Vocational Education)
Vol 6, No 4 (2019): DESEMBER 2019

PELATIHAN PEMBUATAN BATAKO SESUAI STANDAR NASIONAL INDONESIA UNTUK PEMUDA PUTUS SEKOLAH

Eka Juliafad (Teknik Sipil Universitas Negeri Padang)
Ari Syaiful Rahman Arifin (Teknik Sipil Universitas Negeri Padang)
Prima Yane Putri (Teknik Sipil Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2019

Abstract

Batako adalah material yang banyak digunakan untuk dinding bangunan terutama rumah tinggal di Indonesia. Masyarakat di Solok Selatan, Sumatera Barat umumnya juga membangun dinding rumahnya  menggunakan batako. Sayangnya mutu batako yang digunakan tidak memenuhi standar yang ditandai dengan banyaknya rumah masyarakat dengan dinding batakoyang rusak saat terjadi Gempa Sumatera Barat 2019. Observasi lapangan menunjukkan bahwa secara fisik dan mekanik, batako di Solok Selatan tidak memenuhi persyaratan.  Solok Selatan juga memiliki masalah tingginya angka pemuda putus sekolah. Untuk mengatasi permasalahan ini, maka diadakan pelatihan dengan menggunakan metode bimbingan kelompok, terdiri dari ceramah dan latihan pembuatan batako. Dampak dari pelatihan ini diukur dengan menggunakan pre-test dan post-test kepada peserta. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan yang signifikan terhadap pengetahuan dan keterampilan pemuda putus sekolah sebagai mitra untuk pembuatan batako yang sesuai SNI-03-0349-1989.Kata kunci: dinding, gempa, bata, beton, bimbingan kelompok.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

cived

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal CIVED adalah Jurnal ilmiah berkala yang diterbitkan tiga kali setahun, pada bulan Maret, Juni dan September oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang. Jurnal CIVED adalah media untuk mempublikasikan hasil penelitian ilmiah mahasiswa, akademisi, praktisi dan ...