E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana
Vol 4 No 3 (2015)

PENGARUH IKLIM PSIKOLOGIS TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOUR (OCB)

Ni Made Vidia Puspita Maranggi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana)
Made Subudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2015

Abstract

ABSTRAK Perilaku OCB merupakan salah satu kunci kesuksesan suatu organisasi. Karyawan dengan perilaku OCB yang tinggi akan bekerja melebihi apa yang diharapkan perusahaan. Perilaku tersebut dapat ditunjukkan dengan membantu sesama rekan kerja secara sukarela sehingga karyawan dapat bekerja lebih efisien dari segi waktu maupun tenaga. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklim psikologis terhadap kepuasan kerja karyawan dan OCB. Seluruh karyawan pada UD. Agilo Makmur Perkasa Jimbaran, Bali dijadikan populasi yang berjumlah 89 responden dengan menggunakan metode sensus. Teknik analisis jalur digunakan dalam penelitian ini. Hasil analisis menemukan bahwa iklim psikologis berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan dan OCB, serta kepuasan kerja karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap OCB. Penelitian ini juga menemukan bahwa iklim psikologis mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap OCB melalui kepuasan kerja karyawan.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

Manajemen

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

E-Jurnal Manajemen (ISSN 2302-8912) aims to serve as a medium of information and exchange of scientific articles between teaching staff, alumni, students, practitioners and observers of science in accounting and business. E-Jurnal Manajemen editor receives scientific articles business strategy and ...