Bioma : Berkala Ilmiah Biologi
Vol. 10, No. 1, Tahun 2008

Kapasitas Penyerapan dan Penyimpanan Air pada Berbagai Ukuran Potongan Rumput Laut Gracilaria verrucosa sebagai Bahan Dasar Pupuk Organik

Haryanti, Anik Muji (Unknown)
Darmanti, Sri - (Unknown)
Izzati, Munifatul - (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2012

Abstract

Gracilaria verrucosa merupakan salah satu dari 555 jenis rumput laut yang ditemukan di perairanIndonesia. Merupakan alga merah yang thalusnya mengandung gel sehingga mempunyai kemampuan mengikat airyang cukup tinggi. Besarnya air yang dapat diserap dan disimpan tergantung dari luas bidang penyerapan. Selain haltersebut, Gracilaria verrucosa seperti rumput laut umumnya mengandung makro mineral, mikro mineral, protein,karbohidrat dan vitamin A dan C. Karena hal tersebut, maka Gracilaria verrucosa mempunyai potensi yang tinggiuntuk diamanfaatkan dalam bidang pertanian khususnya pada lahan dengan partikel tanah yang besar seperti lahanpasir yaitu sebagai bahan penyerap dan penyimpan air sekaligus sebagai sumbur pupuk organik. Penelitian inibertujuan untuk mengetahui kapasitas penyerapan dan penyimpanan air oleh Gracilaria verrucosa pada berbagaiukuran potongan. Penelitian menggunakan RAL, dengan perlakuan tunggal, terdiri dari 3 taraf perlakuan ukuranpotongan yaitu 0,25 cm, 0,5 cm dan 1 cm. masing-masing perlakuan dengan 3 ulangan. Kesimpulannya adalahbahwa ukuran potongan berpengaruh terhadap kapasitas penyerapan dan penyimpanan air, kapasitas penyerapantertinggi pada potongan 0,25 x 0,25 cm dan kapasitas penyimpanan tertinggi pada potongan 1x1 cm.

Copyrights © 2008






Journal Info

Abbrev

bioma

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education

Description

BIOMA (ISSN 1410-8801) adalah Majalah Ilmiah Biologi yang bertujuan mewadahi semua informasi hasil penelitian, telaah pustaka, makalah teknis, dan kajian buku, dari berbagai cabang ilmu Biologi. Diharapkan penerbitan ini dapat berkontribusi dalam penyampaian informasi ilmiah yang merupakan mata ...