MAJALAH ILMIAH GEMA
Vol 23, No 41 (2011): GEMA, Th. XXIII/41/Agustus 2010 - Januari 2011

EVALUASI TERHADAP PASAR PERSAINGAN SEMPURNA PADA PRODUK PERTANIAN DI INDONESIA

Isstianto, Sunarto (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2011

Abstract

Secara teoritis tidak dapat dipungkiri bahwa dengan sistem pasar persaingan sempurna akan memberikan distorsi ekonomi yang minimal. Masyarakat akan diuntungkan karena perusahaan hanya mendapatkan laba normal, bukan laba super, sehingga masyarakat hanya membayar harga equilibrium (harga normal) saja. Perusahaan harus beroperasi secara efisien, sebab bila tidak efisien akan kalah bersaing. Di sisi lain apabila tanpa intervensi pemerintah melalui kebijakan yang berpihak kepada si lemah, misal dengan subsidi pupuk untuk petani dan menentukan harga dasar gabah yang wajar, sama saja membiarkan petani meti secara perlahan. Hal ini disebabkan petani tidak memiliki bargaining yang cukup untuk menahan padi hasil panennya untuk dijual pada saat harga sudah membaik. Seperti diketahui bahwa harga pada saat panen raya pasti jatuh akibat permainan tengkulak. Dengan penetapan harga beli BULOG diharapkan harga relatif stabil, meski menyalahi konsep pasar persaingan sempurna Kata Kunci: Pasar Persaingan Sempurna, Equilibrium, Intervensi Pemerintah

Copyrights © 2011