satero
Vol. 1 No. 1 (2019): Sains Teknologi dan Robotika

PENINGKATAN KUALITAS SISTEM INFORMASI PEMBAYARAN LISTRIK PADA KIOS PASAR WISATA PEKANBARU DENGAN INTEGRASI ATMEGA 8

Gusrio Tendra S.Kom, M.Kom (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem pembayaran listrik dan pengontrolan listrik kios pasar wisata secara otomatis oleh PT. LIPURI INDONESIA Pekanbaru menggunakan rangkaian terintegrasi Microcontroller IC ATmega 8 dan Bahasa pemrograman Delphi 7.0, yang mana nantinya switch (saklar listrik) dapat dihubungkan atau diputuskan menggunakan komputer melalui Port USB dengan menggunakan Komunikasi Serial. Sistem digunakan untuk proses kontrol utama dan digunakan sebagai user interface, sedangkan rangkaiannya merupakan penghubung yang digunakan untuk pengontrolan switch. Sistem ini juga memiliki kemampuan time system. Time system merupakan proses pengaturan waktu aktif atau non-aktif switch secara terprogram yang nantinya akan disesuaikan dengan waktu dan pelunasan pembayaran listrik. Apabila ada pedagang yang terlambat melunasi tagihan listrik, maka sistem secara otomatis akan memutuskan listrik kios pedagang tersebut. Sistem ini dilengkapi SMS Gateway, yang berfungsi untuk memberikan informasi tagihan listrik kepada pedagang melalui SMS, serta SMS juga dapat digunakan untuk pengontrolan listrik secara real time.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

satero

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

SATERO terbit 2(dua) kali dalam setahun, setiap bulan mei dan bulan oktober. Redaksi SATERO mengundang para peneliti untuk mempublikasikan hasil penelitiannya.Redaksi menerima artikel ilmiah dalam bentuk hasil penelitian, kajian analisis,aplikasi teori serta studi kepustakaan tentang masalah-masalah ...