Publikasi Pendidikan
Vol 10, No 1 (2020)

Pendampingan Kelompok Siswa Remedial Melalui Klinik Cerdas Diagnostik Berbasis Collaborative Learning

Ulia, Nuhyal (Unknown)
Jupriyanto, Jupriyanto (Unknown)
Hariyono, Mohamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2020

Abstract

Pada kurikulum strategi Mastery Learning terdapat istilah program remidial dan pengayaan. Remedial adalah diperuntukkan bagi siswa yang belum tuntas memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Di SD Islam Darul Huda Semarang masih ditemukam beberapa siswa yang mengalami remedial. Rendahnya prestasi belajar siswa membuat mereka tidak tuntas KKM sehingga dari pihak sekolah mengadakan jam tambahan. Pelaksanaan jam tambahan belum efektif. Akhirnya dibentuklah kelompok kelas remedial yaitu kelompok yang terdiri dari siswa-siswa yang remidi dalam pembelajarannya. Diperlukannya inovasi pembelajaran dalam menangani kelompok remedial tersebut menjadi latar belakang pada pengabdian ini. Collaborative learning merupakan pembelajaran kolaboratif yang mengutamakan kerja sama antar siswa dalam memahami pelajaran diharapkan dapat menjadikan pembelajaran siswa kelas remedial semakin menarik. Adanya klinik cerdas diagnostik sebagai mediator untuk mengatasi permasalahan siswa dalam pembelajaran. Dalam klinik ini akan ada semacam konseling yang dilakukan dengan pendekatan personal. Pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan beragai metode seperti sosialisasi dan pelatihan, small group discussion, pendekatan personal dan tutor sebaya. Pendampingan dilaksanakan sekitar 2 bulan. Dari hasil kegiatan pengabdian diperoleh peningkatan prestasi belajar hingga mencapai rata-rata 86,5. Adapun peningkatan yang dicapai jika di uji dengan gain ternormalisasi diperoleh capaian n-gain sebesar 0,71 dengan kriteria sedang.Kata Kunci: Kelompok siswa remedial, prestasi belajar, klinik cerdas diagnostik, collaborative learning.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pubpend

Publisher

Subject

Education

Description

Publikasi Pendidikan (ISSN 2088-2092 Print, ISSN 2548-6721 Online) published an article in the form of the results of thought, research and community service education. The focus and scope of the published article is about basic education or elementary school related to the theory and practice of ...