Jurnal Administrasi Perkantoran (JPAP)
Vol 3, No 3 (2015)

PENGARUH MOTIVASI  DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP PRESTASI SISWA PADA MATA PELAJARAN ADMINISTRASI KEPEGAWAIAN DI SMKN 1 LAMONGAN

YENI SUYANTO, UMAR (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2015

Abstract

Abstrak : Dalam perbaikan kualitas pendidikan yang utamanya dilakukan adalah proses pembelajaran. Kegiatan belajar dalam proses pendidikan merupakan kegiatan yang paling utama. Banyak faktor yang mempengaruhi siswa untuk mencapai standar kelulusan suatu kompetensi keahlian. Dari faktor-faktor yang mempengaruhi tersebut pasti terdapat permasalahan yang akan menghambat keberhasilan proses pembelajaran. Faktor-faktor yang mempengaruhi antara lain motivasi siswa dan Disiplin Belajar dalam menjalani proses pembelajaran. Kurangnya motivasi baik dari dalam maupun luar individu serta rendahnya disiplin belajar siswa diduga hal ini mempengaruhi prestasi belajar di sekolah. Tujuan dari penelitian ini untuk mendiskripsikan dan menganalisa ada tidaknya pengaruh motivasi belajar dan disiplin belajar terhadap Prestasi siswa pada mata pelajaran Administrasi Kepegawaian kelas XI Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Lamongan. Data primer yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melalui angket yang disebarkan ke 72 siswa kelas XI APK yang menempuh Mata pelajaran Administrasi Kepegawaian. sampel dan data sekunder yang digunakan yaitu dalam bentuk dokumen (nilai rapot) sesuai koresponden angket. Teknik analisis yang digunakan yaitu teknik uji asumsi klasik, uji regresi (uji koefesien determinasi dan uji hipotesis). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang tinggi variabel Motivasi Belajar maupun variabel Disiplin Belajar terhadap prestasi belajar siswa di SMK Negeri 1 Lamongan. Berdasarkan hasil uji F diperoleh Fhitung sebesar 56,220 dan nilai signifikasi sebesar 0,000 lebih kecil dari nilai alpha (0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar (X1) dan disiplin belajar (X2) secara bersama-sama berpengaruh terhadap prestasi belajar (Y). Kata kunci : Motivasi Belajar, Disiplin Belajar, dan prestasi belajar

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jpap

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) mempublikasikan hasil penelitian ilmiah mahasiswa di bidang Pendidikan Administrasi Perkantoran berupa penelitian dasar, perencanaan, perancangan, dan studi pengembangan Pendidikan Administrasi Perkantoran. Ejournal.unesa.ac.id hadir untuk memenuhi ...