Teknik Mesin "TEKNOLOGI"
Vol 14, No 1 Okt (2011)

Rekayasa Mesin Produksi Sosis Ikan Terintegrasi Sistem Kontinu

Zaimar . (Politeknik Pertanian Negeri Pangkep)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2012

Abstract

Sebagian besar produk hasil perikanan yang dihasilkan masyarakat masih bernilai ekonomis rendah (40 % hasil tangkapan diolah secara tradisional) karena peralatan pengolahan yang digunakan sangat sederhana dengan kapasitas rendah serta produk yang dihasilkan kurang mengikuti selera konsumen. Oleh karena itu dibutuhkan pengembangan dan aplikasi teknologi yang berkaitan dengan pengolahan hasil perikanan untuk mengolah bahan baku ikan menjadi sosis ikan. Sosis ikan dibuat dari bahan baku daging lumat ikan (minced fish) merupakan produk makanan berbahan baku ikan yang telah dicampur bumbu penyedap maupun bahan lainnya menjadi satu adonan dan dicetak dalam bentuk silinder. Secara umum tujuan penelitian ini terdiri atas dua tahapan yaitu rekayasa mesin sosis ikan dan uji teknis. Hasil rancangan mesin sosis ikan diperoleh kapasitas kerja mesin sebesar 45,8 kg sosis per jam ( 3 kali lipat dari alat buatan lokal sebesar 15 kg/jam) dengan efisiensi kerja 78 %. Dengan mesin ini bahan olah diposes secara kontinu sehingga pengolahan lebih mudah dan efisien.Kata Kunci : Sosis, Ikan, Sistem Kontinu

Copyrights © 2011