Jurnal Penelitian Pendidikan
Vol 3, No 1 (2011): Jurnal Penelitian Pendidikan

ORIENTASI HUMANISME PENDIDIKAN ISLAM DAN MASA DEPAN KEMANUSIAAN

., Mukodi ( STKIP PGRI Pacitan)
Fahruddin, M Mukhlis ( UIN Maliki Malang)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2011

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, termasuk dalam kategori penelitian kepustakaan (library research). Pengumpulan data didasarkan pada data primer dan data skunder yang dilakukan dengan cara membaca, menelaah, meneliti dan mengumpulkan buku-buku yang berisi teori, pendapat atau pandangan para pakar yang terkait. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik deskriptif-analitik, metode penalaran dan metode komparatif. Hasil penelitian menunjukkan: 1) kekerasan (dehumanisasi) dalam pendidikan muncul akibat adanya pelanggaran yang disertai dengan hukuman, terutama fisik; 2) kekerasan dalam pendidikan bisa diakibatkan oleh buruknya sistem dan kebijakan pendidikan yang berlaku; 3) kekerasan dalam pendidikan dipengaruhi oleh lingkungan masyarakat dan tayangan media; 4) kekerasan dibidang pendidikan juga merupakan refleksi dari perkembangan kehidupan masyarakat yang mengalami pergeseran cepat, sehingga meniscayakan timbulnya sikap instant solution, maupun jalan pintas; 5) tingginya jurang perbedaan latar belakang sosial-ekonomi, juga menjadi penentu dalam praktik kekerasan dibidang pendidikan.Kata Kunci: humanisme pendidikan, pendidikan Islam dan kemanusiaan.

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

jpp

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Penelitian Pendidikan adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan PGRI Pacitan. Dipublikasikan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerbitkan makalah penelitian dan kajian ...