Idea Nursing Journal
Vol 6, No 1 (2015): Idea Nursing Journal

HUBUNGAN SPIRITUALITAS DENGAN HARGA DIRI PASIEN ULKUS DIABETIK DI POLIKLINIK ENDOKRIN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2014

Cut Husna (Fakultas Keperawatan, Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2017

Abstract

ABSTRAKDiabetes melitus merupakan penyakit kronik yang dapat menyebabkan komplikasi sistemik berupa ulkus diabetik dan gangguan pembuluh darah lainnya. Keadaan ini dapat mempengaruhi harga diri pasien, untuk itu diperlukan spiritualitas yang baik agar dapat meningkatkan harga diri pasien. Spiritualitas tersebut terdiri dari agama, iman, harapan, transendensi dan pengampunan. Aktifitas yang terkait dengan spiritualitas terbukti mempengaruhi kesehatan individu dan perasaan sejahtera yang dapat meningkatkan harga diri. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan spiritualitas dengan harga diri pasien ulkus diabetik di Poliklinik Endokrin Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh Tahun 2014. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 13 Mei-06 Juni 2014. Jenis penelitian adalah deskriptif korelatif dengan desain cross sectional study. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel 62 responden. Teknik pengumpulan data melalui wawancara terpimpin menggunakan kuesioner dalam bentuk skala Likert yang terdiri dari 35 item pernyataan. Analisis data dengan menggunakan uji statistik chi-square. Hasil penelitian terdapat hubungan signifikan spiritualitas agama (p-value 0,00), spiritualitas iman (p-value 0,002), spiritualitas harapan (p-value 0,010) spiritualitas transendensi (p-value = 0,002) dan spiritualitas pengampunan (p-value 0,044) dengan harga diri pasien ulkus diabetik. Maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara spiritualitas (p-value 0,002) dengan harga diri pasien ulkus diabetik. Berdasarkan hasil study, maka penyedia pelayanan kesehatan, keluarga serta masyarakat agar dapat memepertahankan pemberian dukungan spiritual untuk meningkatkan harga diri pasien ulkus diabetik.Kata kunci : spiritualitas, harga diri, ulkus diabetikABSTRACTDiabetes mellitus is a chronic disease which can cause systemic complication such as diabetic ulcer and other blood vessel diseases. This condition can influence patients' self-esteem, so that deep spirituality is required to develop the patients' self-esteem. The spirituality comprises religion, faith, hope, transcendence, and forgiveness. Doing activities related to spirituality has been proven to influence individual health and happiness which can develop self-esteem. The objective of this research was to find out the relation between spirituality and self-esteem of patients with diabetic ulcer at Endocrine Polyclinic in Public Hospital dr. Zainoel Abidin in Banda Aceh in 2014. This research was conducted on May 13-June 6, 2014. The method used for this research was a descriptive correlative research with a cross sectional study design. The sample was selected by using a purposive sampling technique, and 62 respondents were selected. The data was collected by using a guided interview with a set of questionnaire in Likert scale, consisting of 35 statements. The data was analyzed statistically by using a chi-square test. The analysis results showed that there were significant relations between self-esteem of patients with diabetic ulcer and religion (p-value = 0.000), faith (p-value = 0.002), hope (p-value = 0.010), transcendence (p-value = 0.002), and forgiveness (p-value = 0.044). Therefore, it can be concluded that there was a significant relation between spirituality (p-value = 0.002) and self-esteem of patients with diabetic ulcer. Base on the study. Itsrecommended to the health care providers, family members, society to maintain spiritual supports to enhance self-esteem of patients with diabetic ulcer.Keywords: spirituality, self-esteem, diabetic ulcer

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

INJ

Publisher

Subject

Nursing

Description

Idea Nursing Journal (INJ) adalah suatu media yang dapat digunakan untuk, mendiseminasi, dan mengarsipkan karya perawat peneliti di Indonesia. Karya yang dipublikasikan dalam jurnal ini secara tidak langsung diakui sebagai karya kecendekiawanan penulis dalam bidang keperawatan. Artikel antara lain ...