Jurnal Inspirasi Pendidikan
Vol 10 No 1 (2020): Januari 2020

Penerapan Process Oriented Guided Inquiry Learning Untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Kimia

Banu Kisworo (Universitas Muhammadiyah Cirebon)
Kiki Fatkhiyani (SMA Muhammadiyah Kedawung)
Empat Patonah (Universitas Muhammadiyah Cirebon)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar kimia peserta didik pada materi hidrokarbon melalui penerapan process oriented guided inquiry learning kelas XI SMA Muhammadiyah Kedawung. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan keaktifan pembelajaran peserta didik pada proses pembelajaran. Pada kegiatan prasiklus keaktifan peserta didik diperoleh rata-rata skor 41,42, siklus I dengan skor 61,42 dan siklus II dengan skor 78,57. Hasil belajar peserta didik juga menunjukkan adanya peningkatan dari prasiklus diperoleh rata-rata nilai 63,69, siklus I sebesar 71,36 dan siklus II sebesar 79,08. Hasil penelitian menunjukkan model process oriented guided inquiry learningdapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik kelas XI SMA Muhammadiyah Kedawung Cirebon.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jrnspirasi

Publisher

Subject

Education

Description

The Jurnal Inspirasi Pendidikan is a publication that contains the results of critical research and studies in the fields of education and teaching. Published twice in one year by the Association of Educators of Universitas Kanjuruhan Malang. This journal is expected to be the medium of publication ...