GARIS Jurnal Mahasiswa Jurusan Arsitektur
Vol 3, No 1 (2018)

PUSAT WISATA KONVENSI DI KOTA KENDARI ARSITEKTUR BIOKLIMATIK

Fitriani, Estri Seta (Unknown)
Amri, Siti Belinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2018

Abstract

Pada masa sekarang penyebaran dan pertukaran informasi maupun hal-hal baru menjadi sangatlah penting. Penyebarandan pertukaran informasi ini selain melalui media massa, dapat juga dilaksanakan melalui pertemuan, seminar, danpameran baik yang bersifat internasional, nasional, maupun yang regional. Penyelenggaraan pertemuan atau konvensidiharapkan dapat menjadi dinamisator bagi perkembangan industri ekonomi yang berkaitan dengan kegiatan sepertipariwisata, hiburan, transportasi, dan sebagainya. sejak tahun 1980-an kegiatan wisata konvensi di Indonesia menunjukanpeningkatan jumlah peserta yang tinggi dengan jumlah pengeluaran rata-rata perhari sebesar US$ 210 untuk setiap pesertakonvensi. Kegiatan konvensi di Kota Kendari pada masa ini menjadi semakin meningkat setiap tahunnya. Pusat WisataKonvensi adalah suatu wadah yang menyediakan fasilitas yang dapat memudahkan dan memberi kenyamanan aktifitaspelaku kegiatan konvensi mulai dari pelayanan aktifitas konvensi, transportasi, penginapan, hingga paket perjalanan wisata.Pusat Wisat Konvensi ini desain dengan menerapkan pendekatan arsitektur bioklimatik dimana dalam perancangannyadengan memanfaatkan potensi-potensi iklim yang ada didaerah tersebut. Pusat Wisata Konvensi di Kota Kendari denganpendekatan arsitektur bioklimatik ini diharapkan dapat mengakomodasi kegiatan pertemuan, rapat maupun pameran yangtanggap terhadap lingkungan. Dengan adanya Pusat Wisata Konvensi di Kota Kendari ini dapat meningkatkan nilaiekonomi, industri, dan pariwisata Kota Kendari serta dapat menjawab tantangan krisis energi tak terbarukan.Kata Kunci: Konvensi, Wisata, Iklim

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

GARIS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

GARIS adalah e-jurnal mahasiswa Jurusan Arsitektur terbitan Jurusan Arsitektur Universitas Halu Oleo. E-jurnal terbit tiga kali dalam setahun, merupakan media pendokumentasian dan publikasi karya tulis ilmiah yang berisikan hasil rancangan, teori, dan telaah ilmu ...