Jurnal Literasiologi
Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Literasiologi

PENERAPAN PEMBIMBINGAN KELOMPOK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA GURU SD NEGERI WONOSARI KECAMATAN WONOSOBO KABUPATEN WONOSOBO SEMESTER II TAHUN 2017/2018

Fadlilah Umi (SD Negeri Wonosari, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Wonosobo)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Wonosari,Kecamatan Wonosobo Kabupaten Wonosobo. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan Kemampuan menggunakan Media Pembelajaran. Dengan menggunakan metode pembimbingan kelompok diharapkan dapat meningkatkan kemampuan menggunakan Media Pembelajaran sekaligus meningkatkan efektifitas kegiatan pembelajaran. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Sekolah, dengan subyek penelitian guru kelas SD Negeri Wonosari. Penelitian ini difokuskan pada peningkatan kemampuan menggunakan media pembelajaran guru kelas. Pelaksanaan penelitian melibatkan guru lain sebagai kolaborator. Melalui data yang ada dan refleksi awal, prosedur penelitian tindakan sekolah ini meliputi: 1) perencanaan, 2) pelaksanaan tindakan, 3) pengamatan, 4) Refleksi dalam setiap siklus. Data diperoleh melalui observasi ( pengamatan ), angket , dan wawancara. Penelitian terlaksana dalam 2 siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya peningkatan kemampuan menggunakan media pembelajaran dengan menerapkan teknik Pembimbingan Kelompok dapat meningkatkan kualitas guru dalam menggunakan media pembelajaran dan meningkatkan fektifitas kegiatan pembelajaran. Pada saat proses pembelajaran guru menggunakan media pembelajaran, guru juga dapat memilih media pembelajaran sesuai dengan kondisi sekolah bahkan guru dapat membuat media pembelajaran sederhana yang dapat mendorong terjadinya proses belajar pada diri siswa. Hal ini dibuktikan dengan naiknya nilai menggunakan media pembelajaran 46,66% menjadi 60% pada siklus 1,dan 70% pada siklus 2. Sedangkan tindakan pembimbingan kelompok dari kondisi awal belum dilaksanakan nilai 0 menjadi dilaksanakan dengan skor keberhasilan 72,5 pada siklus 1 dan 85 pada siklus 2.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

literasiologi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Mempublikasikan hasil diskusi literasi, penelitian literasi tentang ke-Indonesian; pendidikan, sosial dan budaya yang ada di Indonesia, atau pendidikan, sosial budaya Indonesia yang ada di dunia Internasional, suatu hal yang sangat menarik untuk memperkenalkan Indonesia ke seluruh dunia, dengan ...