Business Innovation and Entrepreneurship Journal
Vol 1 No 3 (2019): Business Innovation and Entrepreneurship Journal (November)

Analisis Faktor Pendidikan dan Demografi terhadap Tingkat Literasi Ekonomi Mahasiswa

Triani Widyanti (Unknown)
Tetep Tetep (Unknown)
Eldi Mulyana (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2020

Abstract

Pendidikan memiliki peran penting dalam mengubah pola pikir dan pola tindak seseorang, begitupun dengan faktor demografi seperti jenis kelamin. Penelitian ini menyelidiki tentang kemampuan literasi ekonomi mahasiswa berdasarkan faktor pendidikan dan demografi. Data bersifat kuantitatif dengan menggunakan survey dan analisis beda pada mahasiswa yang berlatar pendidikan eksakta dengan pendidikan ilmu sosial dengan menggunakan analisis matched subject, data dikumpulkan dengan teknik sampling insidental pada 77 orang mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS Garut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pendidikan serta latar pendidikan eksak dan sosial memberikan pengaruh terhadap perbedaan tingkat literasi ekonomi mahasiswa, di mana mahasiswa berlatar pendidikan eksak lebih tinggi tingkat literasi ekonominya dibanding mahasiswa berlatar ilmu sosial. Berdasarkan faktor demografi jenis kelamin tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap tingkat literasi ekonomi artinya baik mahasiswa laki-laki maupun perempuan memiliki literasi ekonomi yang seimbang. Dengan demikian bahwa latar belakang pendidikan menunjukkan sangat memengaruhi tingkat literasi ekonomi secara signifikan, sedangkan faktor demografi berkaitan dengan jenis kelamin memiliki signifikansi yang rendah.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

BIEJ

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Business Innovation and Entrepreneurship Journal peer-reviewed and published four times a year in May, August, November and February. This journal is managed by the Faculty of Entrepreneurship at Universitas Garut - Indonesia. The paper is an original script and has a research base on management, ...