At-Tarbawi : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Kebudayaan
Vol 11 No 1 (2019): Vol. 11 No. 1 Tahun 2019

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA DI MTSN LANGSA

Zaimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam bidang studi IPA, kegiatannya dilaksanakan dalam proses pembelajaran, dengan memaksimalkan keaktifan siswa, guru hanya sebagai fasilitator dan motifator. Dalam pembelajaran guru menggunakan Strategi Pembelajaran Aktif. Siswa diharapkan memiliki aktifitas belajar yang tinggi sehingga segala kesulitan yang di hadapi siswa dapat teratasi. Metodologi penelitian yang digunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Subjek penelitiannya kelas VII4.  Adapun data dalam penelitian ini diperoleh dengan nilai tes dan observasi. Dari hasil kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan dan berdasarkan pembahasan serta analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan Strategi Pembelajaran Aktif memiliki dampak positif yaitu dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan meningkatkan prestasi belajar siswa yang ditandai dengan peningkatan ketuntasan belajar siswa dalam siklus I 6 siswa atau 22,22 % yang tuntas dan pada siklus dua diperoleh nilai siswa yang berhasil tuntas sesuai dengan kriteria ketuntasan minimal (KKM 70) sebesar  25 siswa atau 92,59 %. Maka dapat disimpulkan adanya peningkatan hasil belajar siswa menggunakan Strategi Belajar Aktif  pada siswa kelas VII ? 4 di MTs Negeri Langsa tahun pelajaran 2013/2014.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

tarbawi

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal At-Tarbawi adalah jurnal hasil penelitian tentang pendidikan,sosial dan kebudayaan. Yang diterbitkan dua kali dalam setahun, pada bulan Juni dan ...