Jurnal Hibualamo : Seri ilmu-ilmu Alam dan Kesehatan
Vol 3 No 2 (2019)

INVENTARISASI JENIS DAN TIPE PERTUMBUHAN KARANG DI PERAIRAN PULAU METI KABUPATEN HALMAHERA UTARA

Fendjalang, Sophia N. M. (Unknown)
Payer, Doni (Unknown)
Rupilu, Krisostomus (Unknown)
Bunga, Selvanda (Unknown)
Sohe, Yefibert (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2020

Abstract

Lingkungan perairan mempengaruhi tipe pertumbuhan (Lifeform) karang. Untuk mengetahui jenis dan tipe pertumbuhan karang di perairan Pulau Meti Kecamatan Tobelo Timur Kabupaten Halmahera Utara, penelitian ini dilakukan pada bulan April ? Juni 2016 dengan menggunakan metode Line Intercept Transec (LIT) dan metode Photo Line Intercept Transec (PLIT). Hasil pengamatan menunjukkan bahwa tipe pertumbuhan karang yang ditemukan di perairan Pulau Meti sebagian besar didominasi oleh karang dengan tipe pertumbuhan non acropora sebanyak 8 tipe pertumbuhan dan 5 tipe pertumbuhan karang acropora. Kondisi ini disebabkan karena perairan Pulau Meti merupakan tipe perairan terbuka dengan kecepatan arus dan gelombang yang cukup tinggi serta fluktuasi perubahan kualitas air yang terjadi dengan cepat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

hibualamo

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Earth & Planetary Sciences Health Professions Public Health

Description

Jurnal Hibualamo Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Hein Namotemo dua kali dalam setahun tepatnya bulan Mei dan November. Hibualamo sendiri berasal dari bahasa Tobelo yang artinya rumah besar. Menggunakan nama ini sebagai nama ...