Jurnal Sains Riset
Vol 9, No 3 (2019): September 2019

PENGARUH KOMUNIKASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI PADA DINAS PERTANIAN DAN PETERNAKAN KABUPATEN PIDIE

Herizal Muhammad Nur (Fakultas Ekonomi Universitas Jabal Ghafur)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2020

Abstract

Lokasi penelitian ini dilakukan di Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh komunikasi internal dan eksternal terhadap kepuasan kerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie. Jumlah responden yang dijadikan sampel mencapai 35 orang responden, yaitu pegawai dan para petani. Peralatan analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, dengan hasil sebagai berikut : Y= 1,853 + 0,942X1+ 0,468X2. Dari persamaan di atas, dapat diketahui nilai dari masing-masing koefisien, yaitu : nilai konstanta (?) sebesar 1,853, variabel komunikasi internal (X1) sebesar 0,942, variabel komunikasi eksternal (X2) sebesar 0,468. Variabel yang paling dominan berpengaruh adalah variabel komunikasi internal (X1), yaitu memperoleh nilai sebesar 0,942. Besarnya pengaruh antara variabel komunikasi internal (X1), dan komunikasi eksternal (X2) secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie 95,9%. Hanya sebesar 4,1% yang dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian. Secara simultan di peroleh Fhitung 372,427 > Ftabel 3,2945. Dengan demikian, variabel komunikasi internal (X1), dan komunikasi eksternal (X2), secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai pada pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie.Secara parsial variabel komunikasi internal (X1), diperoleh thitung 9,411 > ttabel 2,0369, variabel komunikasi eksternal (X2), diperoleh thitung 4,508 > ttabel 2,0369. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel komunikasi internal (X1) dan variabel komunikasi eksternal (X2), memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel komunikasi internal (X1), dan variabel komunikasi eksternal (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pidie. Kata Kunci : Komunikasi Internal, Komunikasi Eksternal dan Kepuasan Kerja

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JSR

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Kegiatan penelitian adalah salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam rangka pengembangan ilmu pengetahuan dan menyebarkan hasil penelitian tersebut kepada masyarakat. Jurnal SAINS RISET merupakan salah satu wadah mempublikasikan tulisan hasil penelitian bagi para dosen Universitas Jabal Ghafur ...