Prosiding Seminar Nasional Sains Dan Teknologi Fakultas Teknik
Vol 1, No 1 (2014): PROSIDING SEMINAR NASIONAL SAINS DAN TEKNOLOGI 5 2014

PENGARUH PERSENTASE ZEOLIT ALAM TERHADAP SHRINKAGE MATRIK ALUMINA ZEOLIT ALAM KERAMIK KOMPOSIT

Sri Mulyo Bondan Respati (Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Wahid Hasyim Jl. Menoreh Tengah X/22 Sampangan Semarang)
Rudy Soenoko (Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya Jl. MT. Haryono No. 167 Malang)
Yudy Surya Irawan (Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya Jl. MT. Haryono No. 167 Malang)
Wahyono Suprapto (Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya Jl. MT. Haryono No. 167 Malang)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2014

Abstract

Kajian tentang shrinkage pada alumin zeolit alam komposit telah dilakukan. Pengukuran volume green part dan volume keramik serta berat spesimen berbentuk tangkai spesimen pullout dilakukan berdasarkan hasil dari sintering menggunakan burner furnace. Penelitian ini bertujuan untuk mencari berat jenis dari spesimen green part dan spesimen keramik serta menghitung shrinkage yang terjadi akibat sintering pada suhu 1250OC. Penelitian ini menggunakan bahan alumina A12 dan zeolit alam produksi Batu Malang dengan campuran 10, 20, 30, dan 40 % berat zeolit yang dikompaksi pada 90 Mpa untuk menghasilkan green part. Penelitian ini menghasilkan berat jenis green part 1,21-1,36 gr/cm3, berat jenis keramik 1,20-1,33 gr/cm3 dan shrinkage 2,31-6,55 %. Hasil penelitian diharapkan dapat untuk menghitung dalam perencanaan pembuatan spesimen uji pullout dengan penambahan serat kontinyu stainless steel. Kata Kunci: alumina, natural zeolite, ceramic, matrix composite, sintering, burner furnace

Copyrights © 2014