Jurnal Penjaskesrek
Vol. 1 No. 2 (2014)

HUBUNGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN LOMPAT JAUH GAYA BERJALAN DIUDARA PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 11 BANDA ACEH

Zikrur Rahmat (STKIP Bina Bangsa Getsempena)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2014

Abstract

Lompat jauh adalah suatu bentuk gerakan melompat mengangkat kaki ke atas ke depan dalam upaya membawa titik berat badan selama mungkin di udara yang dilakukan dengan tolakan pada satu kaki untuk mencapai jarak yang sejauh-jauhya. Sasaran dan tumpuan lompat jauh adalah untuk mencapai jarak lompatan sejauh mungkin. Jarak lompatan diukur dari papan tolakan sampai batas terdekat dari letak pendaratan yang dihasilkan oleh bagian tubuh. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara power tungkai terhadap kemampuan lompat jauh pada siswa SMA Negeri 11 Banda Aceh. Berdasarkan hasil pengolahan data, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan lompat jauh (r = 0,72), daya ledak otot tungkai memberikan kontribusi 51,84% terhadap kemampuan lompat jauh pada sisiwa Kelas X SMA Negeri 11 Banda Aceh.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

penjaskesrek

Publisher

Subject

Education Physics Public Health

Description

Articles to be published on Penjaskesrek should follow the focus and scope of this journal. The scope of this journal is sports ...