Jurnal Akuatiklestari
Vol 2 No 1 (2018): Jurnal Akuatiklestari

Tingkat Kesuburan Perairan di Perairan Kampung Madong, Kelurahan Kampung Bugis, Kota Tanjungpinang

Ismail (Unknown)
Melani, Winny Retna (Unknown)
Apriadi, Tri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kesuburan perairan berdasarkan indeks TRIX (Trophic Index), serta kondisi perairan fisika, kimia dan biologi di Perairan Kampung Madong Kelurahan Kampung Bugis Kota Tanjungpinang. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei sebanyak 15 titik sampling pada saat surut dan 15 titik sampling pada saat pasang pada titik koordinat yang sama. Hasil penelitian ini menunjukkan kualitas perairan Kampung Madong baik parameter fisika maupun kimia pada saat pasang dan surut masih berada pada kriteria sesuai menurut KEPMEN LH No. 51 Tahun 2004 tentang baku mutu air laut untuk biota, namun untuk parameter Nitrat dan Fosfat tidak memenuhi baku mutu. Nilai tingkat kesuburan Perairan Kampung Madong berdasarkan nilai indeks TRIX yaitu pada saat pasang terdapat nilai 4,74 yang tergolong sedang (mesotrofik), sedangkan tingkat kesuburan di Perairan Kampung Madong pada saat surut terdapat nilai indeks TRIX 5,18 yang tergolong tinggi (eutrofik).

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

akuatiklestari

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Environmental Science

Description

Akuatiklestari adalah jurnal ilmiah yang dikelola Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Universitas Maritim Raja Ali Haji yang diterbitkan secara elektronik. Akuatiklestari memiliki fokus pada isu isu Manajemen Sumberdaya Perairan seperti : biologi perikanan, ekologi perairan, pencemaran, ...