TUNAS BANGSA
Vol 1 No 2 (2014)

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MELALUI PENERAPAN MODEL PAKEM PADA SISWA KELAS III SD NEGERI UJONG LEUBAT

Hamdiah (STKIP Bina Bangsa Getsempena)
Musdiani (STKIP Bina Bangsa Getsempena)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2014

Abstract

Studi tentang Penigkatan Hasil Belajar siswa pada pelajaran IPS melalui Pendekatan model PAKEM ini, ingin membawa siswa dalam pembelajaran yang nyata sesuai dengan karakteristik siswa dan karakteristik daerah sehingga pembelajaran lebih bermakna bagi siswa itu sendiri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. PTK ini adalah penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Prosedur pelaksanaannya mengacu model yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc Taggrt dimana pada satu siklusnya terdiri atas empat kegiatan pokok yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Dengan subjek penelitian siswa siswi kelas III SD Negeri Ujong Leubat Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya tahun ajaran 2012/2013. Penelitian ini diawali dengan kegiatan observasi dengan guru kelas III dilanjutkan dengan diadakan kalaborasi antara pengamat dan peneliti dalam penyusunan rencana pembelajaran yang akan dilaksanakan. Observasi dilaksanakan pada saat pembelajaran berlangsung. Hasil akhir penelitian ini adalah peristiwa belajar sebagai suatu proses interaktif yang mununjukkan proses pembelajaran siswa dengan pendekatan model PAKEM dapat.meningkatkan interaksi dan komonikasi antara guru dan siswa, Siswa lebih kreatif memamfaatkan sumber belajar dalam konteksnya. Hasil pembelajaran siswa yang dilaksanakan dua siklus terdiri 32 siswa dianggap sudah menguasai kompetensi dasar pembelajaran IPS karena telah memperoleh nilai diatas 65, secara presentase terjadi peningkatan ketuntasan belajar dari 50,00% menjadi 90,63%. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh data dan mendapatkan perubahan cara belajarpada siswa dengan memamfaatkan lingkungan nyata sebagai sumber belajarnya. karena dengan membawa siswa dalam dunia nyata pembelajaran lebih bermakna, sesuai dengan prinsip model PAKEM. Sedangkan mamfaat yang di peroleh dari Penelitian tindakan Kelas ini adalah menambah kontribusi ilmiah dibidang ilmu pendidikan, khususya bagi penulis dan umumnya bagi pembaca. Metode yang penulis gunakan dalam Penelitian Tindakan Kelas ini adalah pendekatan model PAKEM. Akhirnya penulis mendapat kesimpulan bahwa peningkatan kemampuan belajar siswa dalam proses belajar mata pelajaran IPS melalui pendekatan model PAKEM dapat memberi makna bagi siswa dalam kehidupannya.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

tunasbangsa

Publisher

Subject

Education

Description

Tunas Bangsa Journal is a periodical scientific publication dedicated to lecturers, students and educational observers to disseminate relevant studies, thinks and research results in the field of primary school education, critical study of teaching and learning for primary school, classroom action ...