JIC (Jurnal Insan Cendekia)
Vol 5 No 1, Maret (2018): Jurnal Insan Cendekia

HUBUNGAN PERSEPSI VISUAL GAMBAR KESEHATAN PADA KEMASAN ROKOK DENGAN PERILAKU MEROKOK REMAJA (Studi di Sekolah Menengah Kejuruan Dwija Bhakti 1 Jombang Kelas X Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan)

Yusup Robiansyah (Unknown)
Marxis Udaya (Unknown)
Iva Milia Hani Rahmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2019

Abstract

Kebiasaan merokok menjadi salah satu permasalahan yang dialami remaja. Kapan saja dan dimana saja kita sering menjumpai remaja yang merokok. Tujuan penelitian adalah menganalisis hubungan persepsi visual gambar kesehatan pada kemasan rokok dengan perilaku merokok remaja di SMK Dwija Bhakti 1 Jombang Kelas X Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan. Desain penelitian analitik survei dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa SMK Dwija Bhakti 1 Jombang kelas X program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan yang merokok dengan jumlah 34 siswa dan jumlah sampel sebanyak 31 siswa yang diambil menggunakan teknik simple random sampling. Variabel independen persepsi visual dan variabel dependen perilaku merokok remaja. Pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner, pengolahan data editing, coding, scoring dan tabulating, analisa data dengan uji statistik spearman rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 31 responden sebagian besar memiliki persepsi yang negatif sebanyak 18 siswa (58,1%) dan sebagian besar responden memiliki perilaku merokok ringan sebanyak 21 siswa (67,7%). Nilai p = 0,03 < α 0,05 yang berarti H1 diterima. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu ada hubungan persepsi visual gambar kesehatan pada kemasan rokok dengan perilaku merokok remaja

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jic

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Insan Cendekia Receives manuscripts from both original articles and literature review in the field of Health. The scope of the Health field includes: Nursing, Midwifery, Public Health, Health Analysis, Health Management, Health Information,Health ...