Jurnal Lingko : Jurnal Kebahasaan dan Kesastraan
Vol 2, No 1 (2020): Juni 2020

NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM RIWAYAT DATU-DATU BANJAR The Values of Character Education in Datu-Datu Banjar History

Hestiyana, Hestiyana (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2020

Abstract

Abstrak                                                         Penelitian ini membahas pembelajaran sastra berbasis pendidikan karakter: sebuah kajian terhadap riwayat Datu-Datu Banjar. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pembelajaran sastra berbasis pendidikan karakter: sebuah kajian terhadap riwayat Datu-Datu Banjar. Penelitian  ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari buku Datu-Datu Terkenal Kalimantan Selatan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data dan analisis data adalah teknik analisis teks. Dari hasil penelitian ditemukan, yaitu: (1) nilai karakter religius, (2) nilai karakter disiplin, (3) nilai karakter mandiri dan tanggung jawab, (4) nilai karakter sahabat atau komunikatif, dan (5) nilai karakter cinta damai. Kelima nilai karakter tersebut terdapat dalam riwayat Datu Murkat Rantau, Datu Kalampayan Martapura, Datu Bakumpai Marabahan, Datu Taniran Kandangan, Datu Sanggul Rantau, dan Datu Kandang Haji Paringin. Abstract This study discusses literary education based on character education: a study o the history of the Datu-Datu Banjarese. The purpose of this research is to describe literary education based on character education: a study of the history of the Datu-Datu Banjarese. This research is a descriptive study using a qualitative approach. Sources of data in this study were obtained from the book Datu-Datu Famous South Kalimantan. The technique used in data collection and data analysis is text analysis technique. From the results of the study found, namely: (1) religious character values, (2) disciplinary character values, (3) independent character values and responsibilities, (4) friend or communicative character values, and (5) peace loving character values. The five character values are found in the history of Datu Murkat Rantau, Datu Kalampayan Martapura, Datu Bakumpai Marabahan, Datu Taniran Kandangan, Datu Sanggul Rantau, and Datu Kandang Haji Paringin. 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JURNALLINGKO

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

LINGKO adalah jurnal yang menerbitkan artikel ilmiah dari kajian kebahasaan dan kesastraan. Ruang lingkup LINGKO meliputi kajian linguistik teoretis, linguistik terapan, linguistik interdisipliner, sastra teoretis, sastra terapan, sastra interdisipliner, dan pengajaran bahasa dan sastra. LINGKO ...